Indah Permatasari Melahirkan, sang Ibu Tak Mau Tahu Kondisi Cucunya

Senin, 05 September 2022 - 07:34 WIB
loading...
Indah Permatasari Melahirkan,...
Indah Permatasari baru saja melahirkan anak pertamanya. Sayang, di balik kebahagiaannya, ibunda Indah, Nursyah mengatakan tak mau tahu soal kondisi sang cucu. Foto/tangkapan layar YouTube Cumi Cumi
A A A
JAKARTA - Indah Permatasari baru saja melahirkan anak pertamanya. Sayang, di balik kebahagiaannya, ibunda Indah, Nursyah mengatakan tak mau tahu soal kondisi sang cucu.

Sudah bukan rahasia umum lagi jika Nursyah begitu dingin dengan pernikahan putrinya itu dengan Arie Kriting. Bahkan Nursyah mengaku tidak pernah mencari tahu soal kondisi Indah setelah melahirkan.

"Saya itu tidak pernah cari tau dan tidak mau tau tapi kalau dikasih tau ya syukur. Jadi saya tanya papi tidak dikasih tau lewat WA atau telpon gitu,” kata Nursyah dikutip dari kanal YouTube Cumi Cumi pada Senin (5/9/2022).

Diakui Nursyah, bahwa dia mengetahui Indah akan segera melahirkan dari kakak Indah.





"Katanya mau melahirkan biasa, ya silahkan. Ya namanya Indah kan pernah baik sama saya cuma enggak pas dengan laki-laki ini,” jelas Nursyah.

Rupanya niat melahirkan normal tidak kesampaian, karena lawan main Refal Hady di Wedding Agreement The Series ini memilih melahirkan secara caesar.

Sebagai seorang anak yang akan menjadi ibu, Indah pun berpesan kepada sang kakak untuk menyampaikan permintaan maaf kepada sang ibu.

"Dari ruang operasi Sinta (kakak Indah) yang telpon saya, ia memintakan minta maaf Indah katanya mau operasi. Sudah berapa tahun yang lalu sudah saya maafkan itu," ujar Nursyah.


Kendati demikian, Indah Permatasari dan sang suami, Arie Kriting tetap berbahagia menikmati status barunya sebagai seorang orang tua baru. Sejumlah artis pun sudah menjenguk Indah dan buah hatinya, seperti Hannah Al Rasyid, Putri Anne hingga Arya Saloka.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1863 seconds (0.1#10.140)