Instagram Acha Septriasa Digeruduk Netizen Luar Negeri usai sang Adik Diduga Rasis

Selasa, 20 September 2022 - 18:19 WIB
loading...
Instagram Acha Septriasa...
Instagram Acha Septriasa digeruduk netizen luar negeri setelah sang adik, Jossi Marcheli Risaputra diduga rasis. Hal ini berawal dari video reaksi trailer film. Foto/Instagram Acha Septriasa
A A A
JAKARTA - Instagram Acha Septriasa digeruduk netizen luar negeri setelah sang adik, Jossi Marcheli Risaputra diduga rasis. Hal ini berawal dari video reaksi trailer dari film The Little Mermaid yang dibintangi oleh Halle Bailey.

Dalam video itu, Jossi memparodikan reaksi dari pengguna TikTok. Dia terlihat menyaksikan trailer The Little Mermaid dan videonya direkam dari belakang.

Saat Jossi berbalik dan menghadap kamera, dia tampak menggunakan masker wajah berwarna hitam. Tak sampai di situ, Jossi kemudian mengatakan bahwa dirinya mirip seperti Halle Bailey yang berperan sebagai Ariel.

"Ibu, dia seperti aku," kata Jossi.



Vido tersebut sontak saja viral di media sosial. Netizen menilai Jossi telah rasis dan memintanya untuk menghapus video tersebut. Hal ini menyusul peran Halle Bailey sebagai Ariel yang menuai pro kontra.

Pasalnya, Ariel sebelumnya diceritakan memiliki mata biru, kulit putih dan rambut merah. Sedangkan Halle Bailey tampil berbeda.

Karena itu, akibat aksi Jossi ini, banyak netizen luar negeri mengeruduk Instagram sang kakak, Acha. Mereka ramai mengungkapkan kekesalan dengan mengomentari foto ibu satu anak itu.

"Benarkah pria rasis di TikTok itu adalah adikmu?" tanya netizen.



"Kamu punya adik yang rasis," kata netizen.

"Bagaimana perasaanmu memiliki adik yang rasis?" tulis netizen.

"Semua keluargamu rasis atau hanya adikmu," komentar netizen.

"beri tahu saudaramu yang bodoh untuk berhenti," ujar netizen.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0818 seconds (0.1#10.140)