Pentingnya Menjaga Kebersihan Gigi dan Mulut di Masa Pandemi

Minggu, 05 Juli 2020 - 17:50 WIB
loading...
Pentingnya Menjaga Kebersihan...
Gigi dan mulut merupakan pintu gerbang masuknya kuman penyakit, sehingga menjaga kesehatan gigi dan mulut penting dilakukan. Foto Ilustrasi/Courtin Dental
A A A
JAKARTA - Selain menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), menjaga kesehatan gigi serta mulut selama masa pandemi juga penting dilakukan secara rutin.

Gigi dan mulut merupakan pintu gerbang masuknya kuman penyakit, sehingga menjaga kesehatan gigi dan mulut penting dilakukan untuk mencegah kemungkinan terjadinya kerusakan pada gigi. Terlebih selama masa pandemi, sangat penting dilakukan untuk mengoptimalkan sistem imunitas atau kekebalan tubuh.

Untuk itulah LISTERINE, brand obat kumur dari PT Johnson & Johnson Indonesia, mengadakan program edukasi bagi masyarakat yang dilakukan secara virtual bertema “Jaga Kesehatan Gigi dan Mulut Optimalkan Kesehatan Tubuh secara Menyeluruh di Masa Pandemi”. ( )

Country Leader of Communications & Public Affairs PT Johnson & Johnson Indonesia Devy Yheanne mengatakan, sebagai salah satu perusahaan perawatan kesehatan global di Indonesia, dalam beberapa tahun terakhir pihaknya telah melakukan berbagai kegiatan untuk mengedukasi masyarakat Indonesia soal pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut.

"Selama masa pandemi, kami kembali menginisiasi kegiatan yang mengedukasi masyarakat Indonesia mengenai kesehatan gigi dan mulut yang dilakukan secara virtual melalui Facebook Live. Melalui sesi ini, kami berharap di tengah-tengah pandemi masyarakat semakin sadar bahwa menjaga kesehatan gigi dan mulut tidak kalah penting untuk mengoptimalkan kesehatan tubuh secara menyeluruh," urai Devy melalui siaran pers yang diterima SINDOnews.

Beberapa hal yang sering menjadikan gigi dan mulut tidak sehat adalah kuman yang berasal dari sisa makan yang terlalu lama dibiarkan sehingga dapat menjadi plak. Plak tumbuh sangat cepat dan dalam beberapa hari plak tersebut akan semakin menumpuk, matang, serta mengeluarkan racun sehingga membahayakan kesehatan gigi dan mulut. Hal tersebut tentu dapat menyebabkan terjadinya masalah pada gigi dan rongga mulut.

"Berbagai masalah yang dapat disebabkan apabila kita tidak rajin menjaga kesehatan gigi dan mulut adalah bau mulut, plak, gusi bengkak, gusi mudah berdarah saat menyikat gigi, munculnya tartar yang menunjukkan terjadinya pengerasan plak, dan gigi berlubang (karies). Jika dibiarkan atau tidak dilakukan perawatan maka dapat menyebabkan infeksi pada rongga mulut. Bahkan menyebabkan kita lebih rentan terhadap berbagai penyakit serius lain," kata Pakar Kesehatan Gigi drg. Theresia Dessy

Orang dengan kesehatan gigi dan mulut yang buruk, lanjut drg. Theresia, memiliki dua sampai tiga kali risiko terkena penyakit kardiovaskuler atau serangan jantung yang disebabkan karena peradangan pada gusi dan bakteri yang pada akhirnya dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Selain itu, kontrol gula darah yang buruk bagi penderita diabetes dapat meningkatkan risiko penyakit gigi dan mulut yang disebut periodontitis.

"Gigi berlubang yang menjadi tempat bermukimnya bakteri bisa menyebar langsung ke organ tubuh lain, termasuk paru-paru dan memicu pneumonia. Pada ibu hamil, gigi berlubang dapat menyebabkan kelahiran prematur yang diakibatkan oleh infeksi," sebutnya. ( )

Maka itu, penting untuk merawat kesehatan gigi dan mulut dengan cara menyikat gigi secara benar, minimal dua kali sehari secara rutin guna menghindari penumpukan plak/biofilm di rongga mulut. Namun, sikat gigi saja tidak dapat menjangkau dan membersihkan seluruh bagian rongga mulut, dan hanya mampu membersihkan sekitar 30%-53% plak pada gigi, sehingga kuman yang ada di dalam mulut tidak tersentuh semua.

Selain menyikat gigi, flossing juga merupakan salah satu bagian penting dari rangkaian perawatan mulut. Tetapi, flossing merupakan metode mekanik yang hanya dapat menjangkau permukaan gigi yang dapat terlihat. Dengan menambahkan tahapan berkumur (rinsing) pada rangkaian perawatan mulut, dapat membantu melawan dan melenyapkan sisa-sisa bakteri yang bersarang di mulut, terutama gigi dan gusi.

Dalam memilih obat kumur, saran drg. Theresia, kita harus memperhatikan beberapa hal seperti obat kumur tersebut tidak menimbulkan noda pada gigi, tidak merusak indra perasa, aman digunakan dalam jangka panjang, praktis, tuntas membunuh kuman di dalam plak, dan dapat menjaga kesehatan ronnga mulut.

"Pilihlah obat kumur yang mengandung 4 essential oil pada rangkaian perawatan mulut secara menyeluruh yang dapat membantu mengurangi 99,9% kuman penyebab bau mulut, mengurangi plak, dan masalah gusi karena kuman," pungkas drg. Theresia.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Usung Konsep Maskapai...
Usung Konsep Maskapai Penerbangan, Klinik Gigi di Depok Ini Tawarkan Perawatan Ala First Class
3 Jenis Behel Terbaik...
3 Jenis Behel Terbaik 2025 untuk Gigi Rapi dan Nyaman
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan Gigi Indonesia, JADE Disambut Antusias
Apakah Membiarkan Gigi...
Apakah Membiarkan Gigi Ompong Bahaya untuk Kesehatan?
SATU Dental Gading Serpong...
SATU Dental Gading Serpong Jadi Solusi Kesehatan Gigi Terbaik bagi Keluarga
Pepsodent-Halodoc Kolaborasi...
Pepsodent-Halodoc Kolaborasi Hadirkan Layanan Konsultasi Online, Ajak Masyarakat Hindari Swamedikasi Kesehatan Gigi
Di Balik Senyum Manis...
Di Balik Senyum Manis para Artis, Ternyata Mengalami Masalah pada Gigi
SATU Hati, Wadah Ibu...
SATU Hati, Wadah Ibu Indonesia Agar Sadar Kesehatan Gigi dan Mulut
Apakah Veneer Gigi Bisa...
Apakah Veneer Gigi Bisa Bikin Bau Mulut? Ini Faktanya
Rekomendasi
Demi Tekan Tarif, Indonesia...
Demi Tekan Tarif, Indonesia Rela Tambah Impor Energi Rp168 Triliun dari AS
Israel Bersiap Menyerang...
Israel Bersiap Menyerang dengan Bom Canggih, Seberapa Kuat Pertahanan Udara Iran?
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
Berita Terkini
Hotman Paris Tawari...
Hotman Paris Tawari Paula Verhoeven Jadi Aspri: Saya Akan Buat Kamu Ceria
12 menit yang lalu
Heboh! Jessica Wongso...
Heboh! Jessica Wongso Balik Main X, Langsung Mention Elon Musk
19 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 114: Sikap Lingga Luluhkan Hati Arini
52 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 210-211: Pencarian Bukti untuk Vernie Jatuhkan Biru
1 jam yang lalu
Nonton MasterChef Indonesia...
Nonton MasterChef Indonesia Season 12 di VISION+: Ketegangan di Galeri Makin Memanas!
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 6: Balas Dendam Jenny Pada Alya
2 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved