5 Artis Korea Juragan Real Estate, Rain Punya Pusat Perbelanjaan 6 Lantai

Rabu, 26 Oktober 2022 - 06:00 WIB
loading...
5 Artis Korea Juragan Real Estate, Rain Punya Pusat Perbelanjaan 6 Lantai
Beberapa artis Korea dikenal sebagai juragan real estate. Seperti Kim Tae Hee dan Rain yang dilaporkan memiliki properti bernilai mencapai miliaran rupiah. Foto/Soompi
A A A
JAKARTA - Beberapa artis Korea dikenal sebagai juragan real estate . Seperti Kim Tae Hee dan Rain yang dilaporkan memiliki properti bernilai fantastis yaitu mencapai miliaran rupiah.

Selain Kim Tae Hee dan Rain, ada artis Korea lainnya yang juga dikenal sebagai juragan real estate. Mereka tak hanya memiliki rumah dengan fasilitas lengkap, tapi juga villa mewah hingga pusat perbelanjaan.

Sejumlah artis Korea ini juga tinggal di lingkungan yang terkenal elit dan eksklusif. Tentu saja, properti yang mereka miliki nilainya terus bertambah. Hal tersebut menjadi investasi yang menguntungkan hingga menambah kekayaan para artis Korea ini.

Lantas siapa saja mereka? Berikut daftar artis Korea yang dikenal sebagai juragan real estate, Rabu (26/10/2022).



1. Rain dan Kim Tae Hee

5 Artis Korea Juragan Real Estate, Rain Punya Pusat Perbelanjaan 6 Lantai

Foto/Kdrama Stars

Tentu saja yang menduduki puncak daftar artis Korea dengan kepemilikan real estate yang luar biasa adalah Kim Tae Hee dan Rain. Seperti yang dilaporkan dalam episode Entertainment Weekly Live KBS 2TV 2020, pasangan suami istri ini termasuk bintang top dengan akuisisi tanah paling berharga.

Kim Tae Hee dan Rain dilaporkan memiliki gabungan real estate senilai 81,4 miliar won atau Rp879 miliar.Di antara investasi real estate mereka termasuk rumah bersama di Itaewon dengan nilai mengejutkan sebesar USD4,4 juta atau Rp68 miliar.

Mereka juga memiliki tiga gedung di Gangnam dengan nilai perkiraan sebesar USD12 juta atau Rp187 miliar. Rain dilaporkan memiliki pusat perbelanjaan enam lantai di Cheongdam-dong dan villa mewah pribadi, yang bernilai USD5,3 juta atau Rp82 miliar.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1227 seconds (0.1#10.140)