Donasi Rambut MNC Peduli dan Lifebuoy Pecahkan Rekor, MURI: Semoga Ada Gebrakan Lain

Senin, 14 November 2022 - 17:25 WIB
loading...
Donasi Rambut MNC Peduli dan Lifebuoy Pecahkan Rekor, MURI: Semoga Ada Gebrakan Lain
Kolaborasi antara MNC Peduli dan Lifebuoy terkait donasi rambut bagi pejuang kanker berhasil mencetak rekor MURI. Foto/Melati Pratiwi/MPI
A A A
JAKARTA - Kolaborasi antara MNC Peduli dan Lifebuoy terkait donasi rambut bagi pejuang kanker berhasil mencetak rekor MURI. Bagaimana tidak, jumlah pelaku donasi dapat dikatakan sangat banyak.

Bahkan, jumlah ini melebihi target yang semestinya. Osmar Semesta Susilo selaku Wakil Direktur MURI lantas memberikan pujian atas galang donasi rambut tersebut.

"Ini belum pernah ada sebuah rekor untuk mendonasikan rambut dengan terbanyak. Dan yang sangat luar biasa lagi bahwa ini memecahkan targetnya mereka sendiri, tadi dikatakan 1.500" ujar Osmar, ditemui di iNews Tower, Jakarta Pusat, Senin (14/11/2022).

Osmar lantas membeberkan total donasi rambut yang telah dikumpulkan beberapa waktu belakangan ini. Jumlahnya tak main-main yakni mencapai lebih dari 2.000.



"Data yang telah kami dapatkan itu 2028 peserta yang mendonasikan rambutnya. Ini dilakukan oleh laki-laki dan juga perempuan, jadi ini adalah hal yang sangat luar biasa," lanjutnya.

Melihat suksesnya galang donasi rambut untuk pejuang kanker oleh MNC Peduli dan Lifebuoy, Osmar lantas berharap kedepannya bakal tercipta program-program mulia semacam ini.

"Semoga tidak berhenti di event ini namun nanti pasti semoga ada gebrakan lain yang akan dilakukan oleh MNC Peduli dan juga pihaj-pihak yang terkait lainya," tutur Osmar.

Sementara itu, rambut-rambut yang sudah dikumpulkan rencananya bakal dibuat menjadi wig. Kelak, semua wig tersebut akan disalurkan kepada pejuang kanker melalui Yayasan Kanker Indonesia atau YKI.

Pihak YKI juga memastikan, penyaluran wig ini tak hanya dilakukan di Jakarta saja, melainkan sampai pelosok sekalipun. Mengingat, YKI sendiri memang memiliki ratusan cabang yang tersebar di kota-kota seluruh Indonesia.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1073 seconds (0.1#10.140)