Disebut Sinis pada Seleb TikTok Dita Kerang, Fuji: Tatapan Aku Tuh Nyebelin

Minggu, 04 Desember 2022 - 16:30 WIB
loading...
Disebut Sinis pada Seleb TikTok Dita Kerang, Fuji: Tatapan Aku Tuh Nyebelin
Fuji menuai hujatan netizen setelah dianggap sinis kepada seleb TikTok asal Sumatera Utara yakni Dita Kerang. Foto/Instagram Fuji
A A A
JAKARTA - Fuji menuai hujatan netizen setelah dianggap sinis kepada seleb TikTok asal Sumatera Utara yakni Dita Kerang . Bahkan Fuji dituduh takut tersaingi oleh Dita.

Masalah itu bermula saat keduanya sama-sama menghadiri grand opening klinik milik dr. Oky Pratama. Namun, hal tersebut dibantah oleh Fuji. Dalam sebuah video yang beredar, Fuji memberikan tanggapan mengenai tuduhan miring netizen.



"Uti lihat Dita Kerang kok sinis banget, takut kesaingin ya? Ya Allah rezekinya itu udah ada porsinya masing-masing," ujar Fuji, dikutip dari TikTok @gabut.mom, Minggu (4/12/2022).

Kekasih Thariq Halilintar itu menegaskan dirinya sama sekali tak iri akan rezeki orang lain. Fuji justru bersyukur jika memang rezeki Dita Kerang mengalir deras.

"Rezekinya Dita Kerang bagus, alhamdulillah ya udah biarin aja itu rezeki dia. Ngapain juga aku iri sama orang lain," kata Fuji.

Persoalan wajah sinis Fuji bukan baru kali ini dipermasalahkan. Fuji lantas menceritakan pengalaman kurang menyenangkan di masa lalu. Saat itu, tatapan Fuji dianggap tak bersahabat. Meskipun sebenarnya tak ada pikiran buruk di benak Fuji.

"Aku pernah dimusuhin seangkatan gara-gara tatapan aku tuh nyebelin. Padahal aku tuh nggak mikir," jelasnya.



Menyaksikan video penjelasan Fuji, banyak netizen yang turut memahami posisi Fuji. Mereka paham betul rasanya memiliki wajah maupun tatapan yang dianggap judes.

"Fuji adalah gue, mata gak salah apa-apa tapi disuudzonin," kata seorang netizen.

"Pernah di posisi Fuji sama teman cowok ku, dia manggil aku terus aku nengok katanya natapnya kaya judes padahal enggak," tulis salah satu netizen.

"Derita si muka antagonis, please kita itu gak judes aslinya," kata netizen lain.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1981 seconds (0.1#10.140)