Lisa Marie Presley Akan Dikebumikan di Samping Makam Putranya

Sabtu, 14 Januari 2023 - 07:58 WIB
loading...
Lisa Marie Presley Akan...
Jenazah Lisa Marie Presley akan dikebumikan di kampung halaman sang ayah di Graceland, Memphis, Tennessee. / Foto: Instagram @lisampresley
A A A
MEMPHIS - Jenazah Lisa Marie Presley akan dikebumikan di kampung halaman sang ayah di Graceland, Memphis, Tennessee.

Seperti diberita sebelumnya, putri tunggal penyanyi legendaris Elvis Presley itu meninggal dunia pada Kamis, 12 Januari 2023, akibat serangan jantung.

Putri Lisa, Riley Keough menyebutkan bahwa jenazah sang ibunda akan dimakamkan di samping pusara sang putra, Benjamin Keough.

Baca juga: Profil Lisa Marie Presley, Putri Satu-Satunya Elvis Presley yang Telah Tutup Usia

"Riley Keough mengonfirmasi bahwa tempat peristirahatan terakhir Lisa Marie adalah di Graceland, di sebelah putra kesayangannya, Ben," ungkap perwakilan keluarga Presley, seperti dilansir Just Jared, Sabtu (14/1/2023).

Sementara itu, tempat pemakaman tersebut juga merupakan rumah peristirahatan abadi keluarga Presley yang telah meninggal dunia. Beberapa di antaranya orang tua Elvis Presley, Vernon dan Gladys, serta neneknya, Minnie Mae.

Selain itu, saudara kembar Elvis, Jessie, yang meninggal saat lahir, dan putra Lisa Marie, Benjamin, yang bunuh diri pada 2020.

Lisa Marie Presley meninggal dunia akibat serangan jantung di usia ke-54. Sebelum meninggal, Lisa sempat menghadiri acara Golden Globes 2023 pada Rabu, 11 Januari lalu.

Baca juga: Lisa Marie Anak Elvis Presley Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung

Sehari berselang, Lisa Marie Presley dinyatakan meninggal dunia usai mendapat perawatan akibat henti jantung.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1220 seconds (0.1#10.140)