Artis Kpop Ramai-Ramai Unggah Selfie Bermasker

Rabu, 10 Juni 2015 - 13:19 WIB
Artis Kpop Ramai-Ramai...
Artis Kpop Ramai-Ramai Unggah Selfie Bermasker
A A A
SEOUL - Wabah penyakit MERS yang melanda Korea Selatan (Korsel) memicu banyak orang untuk waspada. Mereka mengenakan masker sebagai pencegahan dan selebritis pun tak mau ketinggalan.

Sejumlah penyanyi Kpop dan aktor Korsel berbagi foto selfie mereka dengan mengenakan masker. Sementara, wabah MERS juga menyebabkan beberapa pertunjukan dibatalkan.

Aktris Shin Se Kyung mengunggah foto selfie-nya dengan mengenakan sebuah masker di bandara, seperti yang pernah dilakuan komedian Yang Sang Gook. Aktor Byun Yo-han juga mengunggah dua foto selfie bermaskernya.

Penyanyi K-pop, seperti Victoria dari f(x), Lee Gi-kwang dari BEAST, Jeong Jin-woon dari 2AM, dan Zico dari Block B juga mengunggah foto bermasker mereka di media sosial.

“Masker itu wajib punya,” tulis Victoria, seperti dikutip Kpop Herald.

Sementara, Zico memberikan saran kepada semua orang untuk menghindari MERS. “Cuci tangan, pakai masker untuk menghindari MERS,” tulisnya.

MERS juga telah menyebabkan penyanyi Lee Mon Sae menunda konsernya, 2015 Theater Lee Moon Sae, sampai November mendatang. Sementara, Lee Eun Mi juga menunda turnya sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Sementara, kekhawatiran terhadap penyebaran MERS juga menyebabkan para distributor film mengubah jadwal promosi dan rilis. Distributor NEW mengumumkan akan menunda perilisan film Northern Limit Line dari 10 Juni menjadi 24 Juni. Promosi Intimate Enemies juga ditunda. Sementara, film Assassination yang dibintangi Jeon Ji Hyun membatalkan konferensi pers terkait kondisi tersebut.

Korsel mengalami jumlah kasuas MERS kedua tertinggi di dunia setelah Arab Saudi, dimana penyakit ini disebut berawal. Belum ada vaksin atua perawatan spesifik terhadap penyakit yang berpotensi fatal yang menewaskan sekitar 3—4 di antara 10 pasien. Sedikitnya 7 pasien MERS tewas di Korsel. Sindrom pernapasan Timur Tengah alias MERS ini kali pertama dilaporkan terjadi di Korsel pada 20 Mei.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6888 seconds (0.1#10.140)