Putus dari Yoona SNSD, Lee Seung Gi Pergi Berlibur

Kamis, 20 Agustus 2015 - 07:08 WIB
Putus dari Yoona SNSD,...
Putus dari Yoona SNSD, Lee Seung Gi Pergi Berlibur
A A A
SEOUL - Pasca kandasnya hubungan asmara dengan Yoona SNSD, Lee Seung Gi pun menyempatkan untuk pergi berlibur. Lee Seung Gi berlibur bersama teman selebritinya di acara 1 Night 2 Days.

Mengutip dari KpopHerald, tidak hanya rencana berlibur saja yang dinikmati oleh Lee Seungi. Penyanyi sekaligus aktor ini juga sedang mempromosikan program acara baru dengan teman kerja lamanya.

Sebuah program reality show baru yang berjudul Shin Seoyuki, Kang Ho Dong, Lee Seung Gi, Eun Ji Won dan Lee Soo Geun didapuk menjadi pembawa acara tersebut. Keempat selebriti itu dipilih untuk menyatukan kembali nuansa humoris.

Program baru ini menceritakan tentang sudut pandang modern, saat bepergian di seluruh dunia. Sebelumnya para anggota menuju ke Xi'an yang merupakan ibukota Provinsi Shaanxi. Kunjungan yang dilakukan selama lima hari untuk dijadikan episode pertama dari acara ini.‬

‪Acara ini rencananya akan disiarkan hanya di Internet. Lantaran, sebagai bagian dari proyek yang dijalankan oleh yang baru diluncurkan digital merek konten TVN tvNgo.

Episode pertama dijadwalkan untuk tayang di awal bulan September. Tayangan ini bisa disaksikan eksklusif pada video streaming layanan Naver "TV Cast".
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8346 seconds (0.1#10.140)