Buat Lagu untuk Penderita Kanker

Senin, 31 Agustus 2015 - 09:37 WIB
Buat Lagu untuk Penderita...
Buat Lagu untuk Penderita Kanker
A A A
BAND pop akustik asal Jakarta The Overtunes merasa terpanggil untuk memotivasi anak-anak penderita kanker di Tanah Air agar punya semangat bertahan hidup.

Tiga personelnya, Mikha Angelo Brahmantyo (vokal, gitar, keyboard), Mada Emmanuelle Brahmantyo (bass), dan Reuben Nathaniel Brahmantyo (gitar) pun siap membuatkan lagu. “Kami ingin anak-anak penderita kanker tetap mempunyai harapan hidup dan bisa merasakan kegembiraan dari apa yang kita hadirkan di atas panggung,” kata Mikha seusai tampil berduet dengan Jebe & Petty di panggung Gala Show X Factor Indonesia, Jumat (28/8) malam.

Kepedulian The Overtunes ini diawali ketika mereka diajak untuk mengisi acara dalam gerakan cukur massal Shave for Hope 2015yang melibatkan banyak selebriti, seperti Tora Sudiro, Endah & Rhesa, Indra Bekti, dan selebriti lainnya. Kegiatan itu akan digelar di Kemang Village, Jakarta pada 6 September mendatang. Mikha, Mada, dan Reuben siap untuk menggunduli rambutnya yang menjadi syarat dari keterlibatan dalam kampanye tersebut.

Mikha, alumnus X Factor Indonesia dari kategori boyini sempat ragu ketika diharuskan menggunduli rambut, tapi justru melalui cara itu dia ingin menunjukkan kepada penderita kanker bahwa masih banyak orang-orang peduli dan sayang. “Terus kita terinspirasi buat lagu. Sebenarnya, dulu pernah punya teman yang menderita kanker dan perjuangannya untuk sembuh itu besar. Kami ingin buat lagu berdasarkan perjuangan dalam hidup mereka melawan sakit,” kata Mikha.

Pada Shave for Hope 2015 nanti, The Overtunes akan membawakan beberapa lagu dari dua album yang sudah mereka rilis. Mereka berusaha menghibur anak-anak yang datang dan acara itu bisa mengumpulkan donasi sebanyak mungkin.

( thomasmanggalla)
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.1983 seconds (0.1#10.140)