Anda Penggemar Rok Midi, Ini Tujuh Tips Agar Makin Anggun

Rabu, 09 September 2015 - 21:43 WIB
Anda Penggemar Rok Midi, Ini Tujuh Tips Agar Makin Anggun
Anda Penggemar Rok Midi, Ini Tujuh Tips Agar Makin Anggun
A A A
JAKARTA - Rok mid-length (skirts) atau rok midi masih menjadi pilihan untuk fashion sehari-hari. Pasalnya, bentuknya yang tidak terlalu panjang dan pendek dapat digunakan dalam berbagai aktivitas.

Bahkan, menggunakan rok midi sangat nyaman. Pasalnya, Anda tetap bisa memiliki ruang lebih untuk bergerak. Nah, untuk terlihat lebih menarik, berikut tips menggunakan rok midi yang dilansir dari Allure.

1. Pilih dan pakailah rok yang panjangnya mencapai betis Anda. Pasalnya, dengan panjang sebetis, bagi Anda yang memiliki kaki paling ramping tetap dapat terlihat sehingga Anda terlihat lebih tinggi dan kurus.

2. Pilih rok dengan bahan agak keras. Hal ini membuat pinggang Anda lebih terlihat. Tidak dianjurkan menggunakan rok yang terlalu ketat di bagian bawah. Pasalnya, rok tersebut membuat Anda sulit untuk berjalan.

3. Pilih motif dan bahan yang simple. Untuk warna, sebaiknya pilih yang natural, seperti hitam, putih, atau warna soft lainnya. Pasalnya, warna yang terlalu terang dan motif yang terlalu ramai membuat penampilan Anda berlebihan.

4. Agar terlihat berbeda, Anda bisa memotong rok Anda. Buat potongan belahan pada bagian bawah rok. Belahan ini bisa memperlihatkan sedikit otot pada kaki Anda yang akan terlihat lebih seksi.

5. Model rok dengan bahan sheer juga akan memberikan kesan yang lebih ceria.

6. Gunakan crop top untuk mempermanis tampilan Anda. Pastikan atasan Anda ketat dan sesuai bentuk badan Anda. Namun jika tidak menggunakan crop top, Anda bisa masukkan baju.

7. Gunakan high heels, utnuk membuat kaki Anda tampak lebih jenjang. Rok midi juga akan membuat Anda terlihat feminin.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4473 seconds (0.1#10.140)