Resep Camilan Sehat: 'Bola-bola Selai Kacang'

Rabu, 25 November 2015 - 04:25 WIB
Resep Camilan Sehat:...
Resep Camilan Sehat: 'Bola-bola Selai Kacang'
A A A
JAKARTA - Camilan adalah makanan yang paling disukai dan ditunggu-tunggu oleh anggota keluarga, terutama anak-anak. Entah sebagai teman minum teh dan kopi di sore hari, ataupun sebagai kudapan di akhir pekan.

Membuat camilan yang sehat dan lezat ternyata tidak sulit untuk dilakukan. Anda juga bisa mengajak buah hati untuk membuatnya bersama-sama.

Seperti resep dari Foodnetwork berikut ini, ‘Bola-Bola Selai Kacang’ yang sayang jika Anda lewatkan.

Bahan-bahan:

300 gram sereal gandum atau oat
100 gram sereal beras rasa coklat (rice crispy)

150 gram selai kacang
5 sdm maple syrup

3 sdm kismis
Coklat bubuk/cair yang kental atau kelapa kering untuk lapisan

Air secukupnya

Cara membuat:

* Campurkan sereal gandum, sereal beras, selai kacang, maple syrup, kismis dan satu sampai dua sendok makan air ke dalam food processor, kemudian haluskan hingga semua bahan tercampur rata.

* Lantas buatlah bulatan-bulatan hingga adonan habis.

* Gulingkan bola-bola sereal ke dalam cokelat bubuk/cair yang kental atau kelapa kering sesuai selera, hingga seluruh lapisan bola tertutup cokelat atau kelapa secara merata.

* Anda dapat mendinginkan bola-bola sereal di dalam lemari es, atau langsung menyantapnya bersama secangkir teh atau kopi.
(sbn)
Berita Terkait
Resep Sup Tomat Daging...
Resep Sup Tomat Daging Iris, Menu Sehat yang Bisa Hangatkan Tubuh di Musim Hujan
Resep Nugget Tempe,...
Resep Nugget Tempe, Cemilan Murah Meriah yang Bikin Nagih
3 Olahan Ayam Pas untuk...
3 Olahan Ayam Pas untuk Sarapan, Makan Siang, dan Makan Malam
Resep Kue Lava Cokelat,...
Resep Kue Lava Cokelat, Hidangan Penutup yang Sehat
Beri Warna Nasi Agar...
Beri Warna Nasi Agar Makanan Lebih Berselera
Smoothie dengan Susu...
Smoothie dengan Susu untuk Menambah Energi Esok Hari
Berita Terkini
Cahaya Hati Indonesia...
Cahaya Hati Indonesia Spesial Ramadan Bulan Ramadan Mau ke Surga atau Neraka? Tayang di iNews, Pukul 12.45 WIB
7 menit yang lalu
Dr Richard Lee Tawarkan...
Dr Richard Lee Tawarkan Sarwendah Jadi Mualaf: Log In Aja Dulu
56 menit yang lalu
Sarwendah Penasaran...
Sarwendah Penasaran dr Richard Lee Jadi Mualaf, Banyak Tanya soal Prosesnya
1 jam yang lalu
Ifan Seventeen Tegaskan...
Ifan Seventeen Tegaskan Keseriusannya Pimpin PT PFN: Amanah Besar
2 jam yang lalu
Nama Belakang Tak Biasa...
Nama Belakang Tak Biasa Pangeran George, Putri Charlotte, dan Louis yang Jarang Diketahui
3 jam yang lalu
Khawatir Kim Soo Hyun...
Khawatir Kim Soo Hyun Bunuh Diri, Ibu Kim Sae Ron Tak Akan Merilis Foto Mesra Lainnya
4 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan Sehat Kaya...
5 Makanan Sehat Kaya Kalium untuk Menurunkan Darah Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved