Gisel Kurangi Aktivitas demi Merawat Gempita
A
A
A
JAKARTA - Sebagai public figure dan sekaligus menjadi seorang ibu, Gisella Anastasia atau yang akrab disapa Gisel senantiasa memperhatikan perkembangan putrinya, Gempita. Menginjak usia satu tahun, kini bocah yang biasa disapa Gempi itu mulai belajar berjalan dan sudah memiliki banyak kosa kata baru.
"Gempi sekarang udah bisa mulai berdiri sendiri, mulai merambat-merambat, udah cerewet banget parah. Banyak kosa kata baru gitu," ujar Gisel kepada Sindonews beberapa waktu lalu.
Dalam mendidik dan membesarkan Gempi, Gisel mengaku masih merasa kesulitan. Beruntung, dia mendapat banyak bantuan dari keluarga khususnya sang ibu.
"Kalau ngurusin Gempi, ya, masih belajar sih sampai sekarang juga. Kadang masih kesulitan tapi kan banyak yang bantuin. Kayak mamaku kan ada di rumah," ucap istri dari Gading Marten itu.
Kesibukannya sebagai ibu ternyata juga berpengaruh terhadap pekerjaannya di dunia seni. Menurut Gisel, kini dia tak bisa mengambil banyak pekerjaan seperti saat dia belum memiliki buah hati.
"Kalau kerjaan otomatis sih terseleksi sendiri sih, nggak bisa ngambil kerjaan kayak dulu lagi gitu. Mungkin karena anaknya juga masih kecil. Mungkin nanti kalau udah makin gede bisa lebih santai mungkin. Yah kayaknya kalau dia udah TK gitu," pungkas dia.
"Gempi sekarang udah bisa mulai berdiri sendiri, mulai merambat-merambat, udah cerewet banget parah. Banyak kosa kata baru gitu," ujar Gisel kepada Sindonews beberapa waktu lalu.
Dalam mendidik dan membesarkan Gempi, Gisel mengaku masih merasa kesulitan. Beruntung, dia mendapat banyak bantuan dari keluarga khususnya sang ibu.
"Kalau ngurusin Gempi, ya, masih belajar sih sampai sekarang juga. Kadang masih kesulitan tapi kan banyak yang bantuin. Kayak mamaku kan ada di rumah," ucap istri dari Gading Marten itu.
Kesibukannya sebagai ibu ternyata juga berpengaruh terhadap pekerjaannya di dunia seni. Menurut Gisel, kini dia tak bisa mengambil banyak pekerjaan seperti saat dia belum memiliki buah hati.
"Kalau kerjaan otomatis sih terseleksi sendiri sih, nggak bisa ngambil kerjaan kayak dulu lagi gitu. Mungkin karena anaknya juga masih kecil. Mungkin nanti kalau udah makin gede bisa lebih santai mungkin. Yah kayaknya kalau dia udah TK gitu," pungkas dia.
(alv)