Dugaan Kai EXO dan Krystal F(X) Pacaran Kian Menguat

Rabu, 23 Maret 2016 - 16:30 WIB
Dugaan Kai EXO dan Krystal...
Dugaan Kai EXO dan Krystal F(X) Pacaran Kian Menguat
A A A
SEOUL - Rumor bahwa Krystal F(X) dan Kai EXO berpacaran kian menguat. Apalagi, kini para penggemar mereka punya banyak bukti adanya hubungan spesial antara kedua orang tersebut.

Mengutip forum Pann, sejumlah netizen telah mengumpulkan foto Kai dan Krystal yang terlihat mengenakan beberapa barang serupa. Mereka terlihat memakai jas, sweater, kemeja dan jaket yang sama dalam beberapa kesempatan.

Kedua artis di bawah naungan SM Entertainment itu juga pernah terlihat membawa tas belanjaan yang sama. Itu menandakan mereka pernah berbelanja di tempat yang sama dan mungkin dalam waktu yang sama.

Yang lebih memperkuat dugaan bahwa mereka pacaran adalah ketika Kai terus menerus memandangi Krystal saat keduanya muncul di sebuah program musik. Lead dancer EXO itu kepergok mengamati Krystal di atas panggung.

Bahkan, saat Krystal menyambut piala di sebuah acara penghargaan, satu persatu anggota EXO melihat ke arah Kai sambil menggodanya dan tersenyum. Namun, pihak SM Entertainment belum mengonfirmasi kebenaran kedekatan mereka berdua. Fans pun masih menunggu kejelasan apakah Krystal dan Kai miliki hubungan khusus.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7190 seconds (0.1#10.140)