Sensasi Adrenalin dengan Sandoarding di Gumuk Pasir Parangkusumo

Minggu, 03 April 2016 - 07:01 WIB
Sensasi Adrenalin dengan...
Sensasi Adrenalin dengan Sandoarding di Gumuk Pasir Parangkusumo
A A A
YOGYAKARTA - Indonesia terkenal akan keindahan wisatanya. Berbagai tempat wisata pun hadir di Indonesia. Mulai dari pantai, perbukitan, gunung, air terjun hingga padang pasir.
Seperti Gumuk Pasir Parangkusumo yang terletak di Pantai Parangtritis dan Pantai Depok.

Gumuk Pasir Parangkusumo memiliki banyak gundukan pasir yang halus. Letaknya yang luas, membuat tempat ini disebut dengan padang pasir. Menariknya, padang pasir ini menjadi satu-satunya padang pasir di Asia Tenggara.

Gumuk-Pasir-2 (blog.misteraladin.com)

Dikutip dari Mister Aladin, Gumuk Pasir Parangkusumo bisa dijadikan tempat sandboarding. Sandboarding sama seperti skateboarding dan surfing, tapi bukan di tanah keras ataupun air, melainkan di pasir.

Pasirnya yang lembut, tidak akan membuat Anda merasakan sakit ketika jatuh. Namun, cuacanya yang ekstrim, mengharuskan Anda menggunakan pelindung tubuh untuk melindungi kulit dari panasnya pasir di siang hari. Cuaca disini pun berbeda dengan temperatur saat malam hari yaitu dingin.

Akses menuju tempat ini pun terbilang mudah. Anda bisa menuju ke arah Pantai Parangtritis. Setelah melewati pintu masuk Pantai Parangtritis, Anda tinggal mencari petunjuk di pinggir jalan untuk ke Gumuk Pasir Parangkusumo.

Anda pun cukup merogoh kocek sebesar Rp150.000 atau Rp200.000 untuk sandboarding dan bisa dipakai sepuasnya.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1930 seconds (0.1#10.140)