4 Teori Konspirasi Seputar Kematian Kurt Cobain

Kamis, 07 April 2016 - 10:30 WIB
4 Teori Konspirasi Seputar...
4 Teori Konspirasi Seputar Kematian Kurt Cobain
A A A
LOS ANGELES - Sudah lebih dari 20 setelah Kurt Cobain meninggalkan dunia ini, kematiannya tetap menjadi misteri. Setidaknya untuk para fans yang tidak percaya jika dirinya melakukan bunuh diri.

Tubuh Kurt ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di rumahnya di Seattle, Amerika Serikat (AS), pada 8 April 1994 atau tiga hari setelah dia menembak sendiri kepalanya dengan sebuah senapan. Sementara Kepolisian Seattle mengemukakan bahwa Kurt bunuh diri, masih ada sejumlah scenario yang membuat para fans yang yakin bahwa pria kelahiran 20 Februari 1967 itu tewas akibat dibunuh.

Dikutip dari IB Times, berikut empat teori konspirasi seputar kematian Kurt yang terus berkembang hingga 22 tahun kematiannya. Mana yang Anda percaya?

1. Surat wasiat Kurt Cobain tidak meyakinkan
Ini adalah salah satu teori yang paling diyakini para pencinta teori konspirasi. Sejumlah orang mengira surat wasiat Kurt itu aslinya berisikan pesan, “Saya meninggalkan surat untukmu” kepada istrinya, Courtney Love. Sejumlah baris di surat itu diduga tidak sesuai tulisan tangannya.

Saat insiden itu terjadi, hubungan Kurt—Courtney sedang tidak baik. Keduanya punyah hubungan yang penuh gejolak. Di masa kematiannya, Kurt seharusnya membahas mengenai perceraiannya dengan Courtney.

Pada akhir surat itu, dia menulis, “Frances dan Courtney, saya akan menjadi perubahan kalian. Tolong, Courtney, tetaplah hidup, untuk Frances. Untuk hidupnya yang akan lebih bahagia tanpa saya.” Bagian yang merujuk pada putri semata wayangnya itu, Frances Bean Cobain, bisa diartikan sebagai surat pamitannya.

2. Courtney Love menyuruh orang membunuh Kurt Cobain
Karena keduanya memiliki hubungan yang sangat buruk, banyak yang percaya bahwa vokalis Hole itu menyewa seseorang untuk membunuh suaminya itu. Dokumenter berjudul Kurt & Courtney mengeksplorasi teori ini.

Eldon Hoke, yang juga dikenal sebagai El Duce, mengklaim Courtney menawarinya uang sebesar USD50.000 untuk mengenyahkan vokalis Nirvana itu. “Ya, dia menawari saya 50.000 untuk mengenyahkan Kurt,” ujar dia di film itu. Dua hari setelah diwawancara, El Duce tewas setelah ditabrak kereta. Kematiannya dinyatakan sebagai akibat kecelakaan.

3. Courtney Love dan pengasuh anaknya ingin membunuh Kurt Cobain
Tom Grant, seorang detektif swasta, juga pencinta konspirasi teori. Menurut dia, kasus kematian Kurt ini harus diseldiki ulang. Grant sering kali berkoar-koar tentang ketidakjelasan di seputar kematian Kurt. Film Soaked In Bleach bisa jadi buktinya.

Grant disewa Courtney pada 3 April 1994, atau tiga hari setelah Kurt menghilang dari sebuah pusat rehabilitas di Los Angeles. Dia berkeyakinan bahwa Courtney dan pengasuh anak mereka—Michael Dewitt—berkonspirasi membunuh Kurt. Ketika Kurt “menghilang”, Grant memeriksa rumahnya di Lake Washington pada 6 April dimana Kurt ditemukan telah meregang nyawa.

Saat itu, dia tidak menemukan jenazah Kurt karena dia berada di rumah kaca di atas garasi. Tapi, di hari berikutnya, ketika Grant kembali ke rumah itu, dia menemukan surat aneh dari Michael di tangga utama yang sebelumnya tidak ada. “Saya tidak percaya kamu bisa berada di rumah itu tanpa sepengetahuan saya. Kamu itu brengsek karena tidak menelepon Courtney,” tulis Grant di situsnya. “Saya merasa catatan itu dimaksudkan agar saya yang menemukannya, bukan Kurt. Surat itu sepertinya tipu-tipu.”

4. Ada yang menyuntikkan heroin dosis tinggi sebelum dia menembak
Saat kematiannya, ditemukan heroin dengan dosis sangat tinggi di tubuhnya. “Ahli patologi forensik yang bicara pada kami mengatakan, tidak mungkin orang itu bisa menyuntikkan dosis tinggi heroin ke darahnya lalu menggulung lengan bajunya, mengenyahkan perlengkapan narkoba itu mengambil senapan dan menembak sendiri dirinya. Dia pasti sudah tewas dalam beberapa detik,” ujar detektif partikelir Max Wallce yang bekerja dengan Grant kepada Matt Lauer pada 2012.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1136 seconds (0.1#10.140)