Album Baru EXO Mirip Big Bang?

Kamis, 02 Juni 2016 - 07:26 WIB
Album Baru EXO Mirip...
Album Baru EXO Mirip Big Bang?
A A A
SEOUL - EXO bakal merilis dua album baru di musim panas ini. Kesembilan anggota EXO ini telah merilis judul baru untuk albumnya.

Menariknya judul albumnya kali ini mirip dengan judul lagu Big Bang. Lantas lagu mana yang mirip dengan album EXO? Ya, ternyata album baru EXO sama persis dengan judul lagu Big Bang Monster.

Sayangnya, keduanya memiliki perbedaan yakni album Monster punya EXO dirilis tahun ini. Sedangkan, lagu Monster milk Big Bang telah dirilis pada tahun 2013. Dan masih banyak perbedan dari keduanya yang tidak akan menyebabkan masalah.

Mengutip Soompi, album Monster milik EXO telah merilis logonya. Logo ini berbentuk Monster. Para penggemar akan disuguhkan dengan konsep dark. Ditambah, Logo EXO seperti susunan tulang belulang, dan pada tengah logo terdapat sebuah sekrup.

Tentunya logo ini membuat para fans penasaran. Sebelumnya EXO telah mengungkapkan logo untuk 'Lucky One' yang berbentuk seperti bunga dengan latar putih.

Nantinya, anggota yang terdiri dari Suho, Lay, Chen, Xiumin, Baekhyun, Chanyeol, D.O, Kai dan Sehun merilis full album ke-3 dalam dua versi Lucky. Serta pada 8 Juni mereka akan menggelar showcase untuk comeback.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1186 seconds (0.1#10.140)