Kegiatan Olahraga Jadi Sarana Sosialisasikan Perdamaian

Senin, 25 Juli 2016 - 11:39 WIB
Kegiatan Olahraga Jadi...
Kegiatan Olahraga Jadi Sarana Sosialisasikan Perdamaian
A A A
JAKARTA - Maraknya aksi kekerasan yang akhir ini terjadi di Indonesia mendorong organisasi Rotary Club Jakarta Metropolitan dan Rotary Distric 5280 Los Angeles menggelar kampanye dan sosialisasi untuk menyelesaikan konflik secara damai. Salah satu upaya yang dilakukan dengan menggelar kegiatan olahraga "Peace Run dan Peace Walk".

Kegiatan yang bertema Peace starts from our home ini rencananya akan diadakan pada 2 Oktober 2016 yang bertepatan dengan hari Anti Kekerasan terhadap Wanita dan Anak-anak.

"Ini merupakan acara kesehatan berupa kegiatan olahraga yang akan mengerahkan ribuan orang yang merupakan anggota keluarga untuk berkumpul bareng, lari bersama guna menyampaikan pesan untuk membangun perdamaian dimulai dari rumah tangga," ujar Koordinator Rotary Club Jakarta Metropolitan Teezar Firmansyah, di Jakarta, akhir pekan lalu.

Dalam kegiatan olahraga itu, dia berharap semua pesan tentang bahaya kekerasan bisa disosialisasikan dan bagaimana penyelesaian konflik melalui jalan damai.

Teezar menambahkan, bahwa pesan yang akan disampaikan organisasi dunia ini tidak hanya melalui presentasi besar-besaran, namun melalui olahraga. "Melalui kaus yang akan kami bagikan, keluarga yang mengikuti lari juga bisa belajar," tambahnya.

Dia menjelaskan kaus yang akan dibagikan nanti akan mempunyai pesan yang berbeda antara satu dengan lainnya. Sehingga para peserta bisa membaca setiap pesan yang disampaikan.

Ini merupakan proyek pertama yang dilakukan Rotary Club. Dan tentunya, kegiatan positif ini tidak hanya sekali saja dilakukan namun akan ada kesinambungan.

"Kami akan bekerja sama dengan Departemen Sosial, juga LSM. Dan kami harapkan ini bukan saja dilakukan di Jakarta, tapi di seluruh Indonesia," pungkas Teezar.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1424 seconds (0.1#10.140)