Konser di Jakarta, Harris J Kampanyekan Antibullying

Selasa, 15 November 2016 - 16:53 WIB
Konser di Jakarta, Harris...
Konser di Jakarta, Harris J Kampanyekan Antibullying
A A A
JAKARTA - Penyanyi muda muslim asal Inggris Harris J akan menggelar konser tunggal di Skeeno Hal Gandaria City, Jakarta, Sabtu 19 November 2016 mendatang. Pada konser ini dia mempunyai misi mengkampanyekan antibullying.

Penyanyi kelahiran Chelsea, London yang terkenal dengan single Salam Alaikum itu sedikit banyak mengarti masalah antibullying ini dan itu dekat dengan kehidupan.

"Ada enam orang anak setiap harinya menjadi korban bulying," kata Harry ditemui di Kantor Warner Musik Indonesia, Jakarta, Selasa (15/11/2016).

Pada konser ini, Harris yang bekerja sama dengan LSM Sejiwa, DNA Productions (perwakilan Awekenibg Record di Indonesia), dan Warner Music Indonesia akan mengusung kampanyenya itu "Love Who You Are".

Kampenye antibullying ini sesuai dengan single terbaru Harry yang akan dibawakan dalam konser tunggalnya itu, di mana liriknya tentang ajakan kepada anak-anak muda agar tidak mudah terpengaruh dengan hal-hal buruk.

Sebagai pesan kampanyenya, pria Inggris keturunan India dan Irlandia ini juga akan melakukan aksi teatrikal. Aksi ini juga dimaksudkan sebagai bagian dari kampanye tersebut. “Saya sudah mempersiapkan konser ini sekitar beberapa minggu lalu dan saya akan memberi penampilan terbaik,” ujarnya.

Ada sekitar 8 lagu yang akan dinyanyikan. Dia berharap apa yang dilakukan dalam konsernya itu bisa memberi inspirasi kepada banyak orang khususnya remaja di Indonesia, utamanya berbuat baik terhadap sesama.

Pada kesempatan ini, tidak saja menggelar konser di Skeeno Hal Gandaria City, penyanyi yang suka sate ayam ini juga dijadwalkan mengkampanyekan antibullying di beberapa sekolah di Jakarta, Depok, dan Bekasi. Kehadiran Harris di blantika musik memang menjadi oase bagi anak-anak muda muslim di dunia.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1778 seconds (0.1#10.140)