Kapal Pesiar Eland Cruise Bikin Sungai Han Makin Elok

Sabtu, 17 Desember 2016 - 19:20 WIB
Kapal Pesiar Eland Cruise...
Kapal Pesiar Eland Cruise Bikin Sungai Han Makin Elok
A A A
SEOUL - Korea Selatan benar-benar memanjakan pengunjungnya untuk berdatang di tempat wisatanya. Diantaranya adalah menikmati pemandangan Sungai Hangang atau dikenal dengan Sungai Han. Potensi keindahan sungai Han yang terletak di Seoul ini sudah diakui wisatawan.

Di tempat wisata ini, Korea Selatan pun menyediakan kapal cruise dengan harga yang terjangkau. Salah satunya Eland Cruise yang menyajikan kapal pesiar yang mewah untuk menikmati pemandangan Sungai Han. Dengan kocek seharga 25 ribu won atau setara tiga ratus ribu rupiah ini bisa menikmati pemandangan nan elok Sungai Han.

Apalagi, kapal ini memilki fasilitas yang sangat lengkap. Dengan memilik kursi yang banyak dan sajian musik romantis menemani Anda hanyut dalam keindahan sungai Han. Tidak hanya itu, Eland Cruise memberikan suasana luar untuk menikmati kesejukan angin yang terdapat di Sungai Han.

Selain itu, layanan yang diberikan Eland Cruise seperti keramahan karyawannya membuat Anda semakin dimanjakan dengan menikmati kapal pesiar mewah layaknya Hollywood. Terlebih beberapa makanan yang disajikannya pun cukup memuaskan para pengunjung.

Seperti diketahui, Sungai Han merupakan sungai di Korea Selatan yang terbentuk akibat pertemuan Sungai Namhan (Sungai Han Selatan) yang bermata air di Gunung Daedeok dan Sungai Bukhan(Sungai Han Utara) yang berhulu dari lembah Gunung Geumgang di Korea Utara.

Sungai Han mengalir melewati Seoul dan bergabung dengan Sungai Imjin sebelum bermuara ke Laut Kuning. Sungai ini tidak hanya menampilkan keindahan air bersih yang mengalir sepanjang jalan kota Seoul, tetapi beberapa tempat dibuat untuk para turis yang ingin menikmati suasana di Sungai Hangang ini.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2136 seconds (0.1#10.140)