Sensasi Liburan Awal Pekan, BLR Luncurkan Paket Su-Mo

Selasa, 20 Desember 2016 - 12:19 WIB
Sensasi Liburan Awal Pekan, BLR Luncurkan Paket Su-Mo
Sensasi Liburan Awal Pekan, BLR Luncurkan Paket Su-Mo
A A A
JAKARTA - Memasuki bulan terakhir dalam tahun 2016, mungkin bulan Desember menjadi bulan yang sangat ditunggu-tunggu banyak orang selama satu tahun ini. Menikmati hasil jerih payah bekerja selama satu tahun sangat pantas apabila diganjar dengan memanjakan diri saat liburan yang biasanya dapat dilakukan saat hari Natal atau menjelang tahun baru.

Pada masa-masa itu umumnya orang-orang akan memanfaatkan jatah cuti dan hari cuti bersama sebelum pergantian tahun. Namun, pada masa liburan ini juga harus punya taktik pintar agar liburan lebih nikmat. Serta dapat menghindari keramaian yang memuncak di berbagai destinasi wisata, utamanya saat akhir pekan.

“Berdasarkan komparasi data pengunjung tahun 2015, peningkatan jumlah pengunjung terjadi di bulan Juli dan Desember. Maka kami menawarkan berbagai paket menarik mulai bulan Desember ini untuk membuat liburan semakin berkesan. Kami juga menawarkan sensasi liburan di hari kerja, tepatnya Senin dan Selasa, bagi pengunjung yang ingin rehat sejenak dari rutinitas awal minggu,” kata Presiden Direktur Bintan Lagoo Resort (BLR) Moe Ibrahim, dalam keterangan resmi yang diterima Sindonews.

Tidak hanya menikmati berbagai fasilitas di BLR, menurutnya, paket liburan ini juga mengajak pengunjung menjelajahi wisata alam Bintan berupa Mangrove Tour dan Firefly Tour.

"Jadi kini tidak ada lagi istilah I don’t like Monday, karena awal minggu yang identik dengan rutinitas dan kemacetan dapat dinikmati dengan berbagai aktivitas liburan dengan pemandangan pantai dan laut yang menakjubkan di resor terbesar dan terintegrasi BLR, kawasan Lagoi, Kepulauan Riau," jelasnys.

Bagi siapa pun yang ingin memanfaatkan liburan pada hari Minggu hingga Selasa mulai bulan Desember ini, BLR menawarkan paket Su-Mo (Sunday-Monday Package), tentu dengan berbagai keuntungan yang bisa dinikmati.

Paket Su-Mo seharga Rp3.430.000 untuk double occupancy atau Rp4.410.000 untuk single occupancy ini termasuk menginap tiga hari dua malam (mulai dari hari Minggu, Senin hingga Selasa) di kamar Deluxe, buffet sarapan pagi di restoran Fiesta, pelayanan antar jemput bagi pengunjung yang datang dari bandara Tanjung Pinang ke BLR, terminal kapal fery Tanjung Uban ke BLR, atau pun pelayanan kapal fery dari Singapura ke BLR.

Makan siang buffet di restoran Fiesta, makan malam di restoran Jepang Miyako untuk dua orang, satu kali minuman untuk satu orang di Terrace sport bar mulai dari jam 17.00 – 19.00, pilihan wisata alam di Bintan berupa Mangrove tour atau Firefly tour, berbagai fasilitas gratis seperti panahan (20 panah), Paddleboat, akses kolam renang, Powerhouse Gym, Kids Jungle Gym, billiard/ snooker, tennis/ tenis meja, basketball, badminton, futsal, volleyball/beach volleyball/beach soccer, permainan mahjong di Leisure Centre dan Board Games/Darts.

Paket Su-Mo ini berlaku hanya di hari Minggu, Senin dan Selasa mulai bulan Desember 2016 hingga Mei 2017. Harga paket berlaku untuk dua orang dewasa namun tidak dikenakan biaya tambahan untuk anak-anak di bawah umur 12 tahun dan terbatas hanya untuk dua orang anak, serta tidak dikenakan biaya sarapan tambahan untuk anak di bawah umur empat tahun, namun akan dikenakan biaya untuk tempat tidur tambahan.

Hal-hal lain yang perlu diperhatikan dari paket ini adalah pemesanan kamar yang telah dikonfirmasi tidak diperkenankan untuk dibatalkan atau dirubah. Tamu juga tidak akan dikenakan biaya tambahan apabila check-out di atas waktu yang ditentukan maksimal hingga pukul 16.00 dan tergantung dari ketersediaan kamar. Harga paket tidak tersedia pada malam hari libur nasional dan pada hari libur nasional.

Seperti diketahui, Bintan Lagoon Resort (BLR) merupakan resort yang telah meraih multi penghargaan yang memiliki luas area lebih dari 300 hektar dengan posisi resort tepi pantai dan suasana tropis Pulau Bintan.

Bintan Lagoon Resort merupakan destinasi terintegrasi yang mendukung gaya hidup untuk bersantai, golf, pertemuan perusahaan dan insentif dengan jarak tempuh perjalanan pesawat satu jam dari Jakarta ke Bintan. Bintan Lagoon Resort memiliki total 470 kamar, suite dan villa bergaya kontemporer yang dilengkapi dengan 14 pilihan fasilitas F&B, sembilan ruang pertemuan dan Great Hall.

Fasilitas rekreasi terdiri dari lapangan golf 18-hole yang berada dalam Bintan Lagoon Golf Club rancangan Jack Nicklaus dan Ian Baker-Finch, 50 macam olahraga laut dan aktivitas darat, serta perawatan Spa.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5612 seconds (0.1#10.140)
pixels