Jadi Penyanyi Solo, Seohyun SNSD Dapat Nasehat dari Taeyeon

Rabu, 18 Januari 2017 - 18:19 WIB
Jadi Penyanyi Solo,...
Jadi Penyanyi Solo, Seohyun SNSD Dapat Nasehat dari Taeyeon
A A A
SEOUL - Seohyun SNSD mendapatkan banyak nasehat dari Taeyeon. Hal ini dikarenakan, Seohyun telah resmi menjadi penyanyi solo.

Pemilik nama asli Seo Jeo Hyun ini banyak mendapatkan nasehat dari seniornya di SNSD. Saran yang didapatkan Seohyun mengenai perbedaan yang cukup signifikan sebagai penyanyi.

"Mereka mengatakan kepada saya itu akan sangat berbeda. Mereka takut saya akan terbebani dengan hal ini, dikarenakan menjadi penyanyi solo sangat berbeda," katanya dikutip dari Soompi.

Tidak hanya nasehat yang didapatkan oleh Seohyun, anggota SNSD lainnya memberikan banyak dukungan untuknya. Diantaranya mempromosikan album terbaru dari Seohyun.

"Tapi mereka juga menunjukkan dukungan mereka bagi saya dan sata akan melakukannya dengan baik," pungkasnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7676 seconds (0.1#10.140)