Keuntungan Berlibur Menggunakan Kereta

Rabu, 15 Februari 2017 - 22:18 WIB
Keuntungan Berlibur Menggunakan Kereta
Keuntungan Berlibur Menggunakan Kereta
A A A
JAKARTA - Selain pesawat, kereta menjadi salah satu transportasi alternative yang banyak dipilih saat berlibur. Meski tak secepat pesawat, namun ada banyak keuntungan yang didapat saat berlibur menggunakan kereta. Apa saja?

Berlibur menggunakan kereta dapat melihat pendangan lebih lama. Berikut ulasannya seperti dilansir Traveleres today.

1. Melihat pemandangan
Menggunakan jasa kereta api membuat Anda bisa melihat pemandangan secara luas dan lebih lama. Tentu ini menjadi hal yang menyenangkan sehingga membuat perjalanan menjadi tidak membosankan. Misalnya Anda bisa menyaksikan keindahan pegunungan, sawah, rumah penduduk, hingga hutan.

2. Ramah lingkungan
Tidak seperti kendaraan lainnya, kereta dinilai ramah lingkungan. Kereta tidak menambah jumlah polusi udara. Tentu ini menjadi pilihan yang baik.

3. Lebih irit
Dibandingkan pesawat, kereta tidak akan menguras isi dompet. Melakukan perjalanan menggunakan kereta dinilai cukup hemat. Tidak seperti menggunakan bus atau mengemudi mobil, Anda tidak akan menghabiskan biaya ekstra untuk hotel setelah setiap berhenti di stasiun.

4. Nyaman
Tidak seperti pesawat, kabin kereta dirancang untuk menjadi miniatur kamar tidur. Tentu ini akan memberikan kenyamanan Anda dalam melakukan perjalanan, khususnya bagi mereka yang melakukan perjalanan dalam waktu yang lama.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8709 seconds (0.1#10.140)