Tips Memilih dan Mengolah Bebek agar Tak Amis

Rabu, 22 Februari 2017 - 06:01 WIB
Tips Memilih dan Mengolah...
Tips Memilih dan Mengolah Bebek agar Tak Amis
A A A
JAKARTA - Bagi pecinta kuliner ayam dan bebek atau mereka yang gemar mengolah kedua hidangan unggas tersebut, tentu sudah tahu jika keduanya memiliki proses masak yang berbeda. Sementara agar hidangan tidak bau amis, ini tipsnya.

Chef Warto Lebowo mengatakan untuk mengolah unggas, khususnya bebek agar tidak bau amis, maka harus diperhatikan proses marinasi.

"Kalau ayam kan paling diproses hanya 10-15 menit sudah oke, tanpa harus marinasi segala macam. Kalau bebek harus diperhatikan, mulai cara pemotongan bebek sampai bumbu marinasinya," kata Warto.

"Untuk bumbu marinasinya bisa pake kunyit dan daun jeruk. Terus karena bebek itu amisnya terlalu menyengat, jadi harus ada anise star, kapulaga, sama kayu manis. Itu dimarinasi cukup lama, semalaman lebih bagus," tambah dia.

Tak hanya dari segi marinasi, pemilihan bebek sesuai dengan tingkat kesegaran dan usia tertentu pun sangat berpengaruh pada hasil akhir hidangan bebek yang dimasak.

"Pilih bebek yang usianya sedang, tidak tua dan tidak muda. Kalau muda itu lebih gampang diolah, tapi ukurannya kecil dan mudah hancur. Pilih bebek yang segar, warnanya putih. Kemudian bulunya sudah tercabut semua, terus lemak di antara daging sama kulit harus dibuang, dibersihkan" pungkasnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1098 seconds (0.1#10.140)