8 Hal yang Patut Dikenang dari Tommy Page, Idola Remaja 1990an

Minggu, 05 Maret 2017 - 23:47 WIB
8 Hal yang Patut Dikenang...
8 Hal yang Patut Dikenang dari Tommy Page, Idola Remaja 1990an
A A A
JAKARTA - Tommy Page yang meninggal dunia pada Jumat (3/3/2017) dalam usia 46 tahun adalah contoh kesuksesan orang idola ABG yang berubah menjadi eksekutif musik yang juga sukses. Dari tangan dinginnya tak hanya lahir sejumlah lagu yang sampai saat ini masih enak didengar tapi juga sejumlah penyanyi tenar lainnya.

Terlahir dengan nama lengkap Thomas Alden Page di New Jersey pada 1970, dia mulai bermain piano pada usia 8 tahun. Ketika kariernya sedang memuncak, Tommy adalah sosok penyanyi pria yang sangat digilai para remaja, khususnya wanita.

Apa saja kenangan yang ditinggalkan Tommy kepada para fansnya? Dikutip dari berbagai sumber, berikut sejumlah fakta tentang penyanyi dan penulis lagu yang tenar di akhir 80an dan awal 90an ini.

1. Idola Remaja
Di masa jayanya, Tommy—yang disebut berwajah mirip Elvis Presley—selalu membuat para gadis histeris dengan gaya rambut khas dan pandangan matanya yang begitu tajam. Banyak gadis remaja yang mengidolakan penyanyi ini. Di era tersebut, tak jarang foto atau posternya nampang di kamar para gadis remaja.

Usia Tommy baru 18 tahun ketika lagunya, A Shoulder to Cry On, membuatnya menjadi seorang bintang di Asia. Lagu itu berasal dari debut albumnya yang juga berjudul Tommy Page.

Dua tahun kemudian, lagu I’ll Be Your Everything dari album keduanya, Paintings In My Mind, menduduki tangga No 1 Billboard Hot 100. Lagu ini istimewa karena dia tulis bersama dua personel New Kids on the Block, yaitu Jordan Knight dan Danny Wood. Donny Walhberg menjadi salah satu produser lagu ini.