Lagi, Sophia Latjuba Pamerkan Cincin Pemberian Ariel?

Rabu, 05 April 2017 - 21:07 WIB
Lagi, Sophia Latjuba...
Lagi, Sophia Latjuba Pamerkan Cincin Pemberian Ariel?
A A A
JAKARTA - Sophia Latjuba kembali memamerkan cincin yang melingkar di jari manisnya melalui akun Instagram.

Dalam foto itu, Sophia terlihat tengah berbincang, namun, fotonya hanya berfokus kepadanya. Raut wajahnya terlihat bahagia dengan senyuman yang terpancarkan.

Beberapa netizen menilai cincin itu pemberian dari Ariel Noah yang saat ini merupakan kekasihnya. Alasannya, Sophia menuliskan caption bahwa cincin dengan ukuran yang tidak biasa ini diberikan oleh seseorang yang memiliki zodiak Virgo.

"My Virgo Gifts," tulis Sophia.

Kendati demikian, netizen menyadari bahwa cincin tersebut bukan pemberian dari Ariel Noah. Melainkan dari anaknya, Eva Celia Latjuba. Pasalnya, vokalis band Noah ini kelahiran Pangkalan Brandan, 16 September 1981.

“Ariel itu bintangnya bukan Virgo, tapi Leo, itu pemberian dari Eva anaknya, soalnya Eva bintangnya Leo," ujar netizen yang membanjiri akun instagram dari Sophia.

Sementara, Sophia menjadi kekasih Ariel Noah sejak tahun lalu. Keduanya pun suka memperlihatkan kebersamaannya pada beberapa momen.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6680 seconds (0.1#10.140)