Selamat! Gita Gutawa Resmi Jadi Duta Pariwisata Korea Selatan

Senin, 22 Mei 2017 - 18:20 WIB
Selamat! Gita Gutawa...
Selamat! Gita Gutawa Resmi Jadi Duta Pariwisata Korea Selatan
A A A
JAKARTA - Gita Gutawa resmi menjadi Duta Pariwisata Korea Selatan untuk Indonesia. Anak musisi dari Erwin Gutawa ini menjadi brand Ambassador dalam pariwisata Korea Selatan.

Gita Gutawa pun sangat senang bisa menjadi duta Pariwisata Korea Selatan untuk Indonesia. Ia pun telah resmi dilantik jadi Duta Pariwisata di acara Seoul Talk In Concert Jakarta.

"Pastinya ini adalah kehormatan menjadi duta kehormatan pariwisata kota Seoul," ujar Gita Gutawa di Jakarta, Minggu (21/5/2017).

Menurutnya, acara ini semakin mempererat hubungan Indonesia dan Korea Selatan. Khususnya, di bidang pariwisata. Mengingat Indonesia dan Korea Selatan memiliki tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.

"Seperti ini bisa mengeratkan hubungan Korea dan Indonesia. Korea merupakan negara yang indah. Saya menganggumi korea dengan menghargai industri Korea dan juga kota Seoul," katanya.

Sementara itu, Gita Gutawa menyanyikan tiga lagu saat menjadi bintang tamu di Seoul Talk Concert In Jakarta. Ketiga lagu tersebut Harmoni Cinta, Sempurna, Dan Ayo Common.

Acara ini sukses dimeriahkan juga oleh Red Velvet dengan menyanyikan empat lagu. Dan juga Eru yang membuat Seoul Talk Concert In Jakarta ini semakin meriah.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6097 seconds (0.1#10.140)