Mudik Malam Hari Bareng Si Kecil, Jangan Lupa Persiapkan Ini

Selasa, 20 Juni 2017 - 12:20 WIB
Mudik Malam Hari Bareng...
Mudik Malam Hari Bareng Si Kecil, Jangan Lupa Persiapkan Ini
A A A
JAKARTA - Melakukan mudik bersama anak merupakan hal yang menyenangkan. Namun, mudik bersama si kecil tidaklah mudah. Apalagi jika Anda melakukan perjalanan mudik di malam hari yang membutuhkan persiapan dan perhatian ekstra.

Psikolog anak dan keluarga Anna Surti Ariani menjelaskan, bahwa pada dasarnya anak lebih nyaman melakukan perjalanan di siang hari. Karena itu, melakukan mudik di malam hari bisa membuat mereka menjadi tidak nyaman dan rewel. "Siang hari, anak bisa lihat-lihat pemandangan sepanjang perjalanan. Kalau di malah hari, anak jadi sulit untuk tidur," papar Anna.

Berbagai persiapan mudik di malam hari pun harus diperhatikan demi kenyamanan buah hati. Diantaranya menyiapkan tirai atau kain untuk menutup jendela. Hal ini bertujuan untuk menghindari lampu sorot dari kendaraan yang bisa menggangu tidur anak.

"Memposisikan tempat duduk anak di tempat duduk paling belakang atau di tengah bisa untuk menghindari sorot lampu kendaraan dari lawan arah. Pasang tirai antara kursi pengendara dan penumpang atau jika anak duduk di pojok, bisa gunakan tirai sebagai kaca jendela yang ada di sampingnya," jelasnya.

Selain itu udara malam yang lebih dingin, juga menjadi hal yang harus diperhatikan para orang tua. Karena itu, pengguna AC mobil tidak perlu terlalu dingin. Jangan lupa juga gunakan jaket kepada anak. Sementara agar mood dan stamina anak tetap terjaga, pastikan anak tidak kecapean dengan beragam aktivitas sebelum melakukan perjalanan.

"Yang paling penting jika ingin melakukan perjalanan malam, pastikan anak tidak terlalu kecapean dengan aktivitas di pagi atau siang harinya. Karena kalau kecapean, anak menjadi lebih mudah rewel," pungkasnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1434 seconds (0.1#10.140)