Tampil di Tur Solo, Harry Styles Bawakan Lagu One Direction

Kamis, 21 September 2017 - 23:46 WIB
Tampil di Tur Solo,...
Tampil di Tur Solo, Harry Styles Bawakan Lagu One Direction
A A A
SAN FRANCISCO - Setelah One Direction hiatus pada Februari 2016 lalu, para personelnya banyak yang mengejar karier solo. Salah satunya adalah Harry Styles. Tak hanya menyanyi, cowok ganteng ini juga meniti karier di bidang akting dengan membintangi film besutan Jonathan Nolan berjudul Dunkirk.

Tak hanya itu, Harry pun melepas album solo perdananya yang berjudul seperti namanya sendiri. Sebagai pendukung promosi album itu, Harry menggelar tur solo pertamanya di San Francisco, Amerika Serikat.

Bertempat di auditorium Masonik, konser Harry itu langsung menarik respons positif dari para penggemarnya. Ribuan penggemar sang bintang tumpah ruah memenuhi lokasi tersebut.

Selain mengobati kerinduan para penggemarnya, konser tersebut pun dimanfaatkan Harry untuk menjawab rumor yang selama ini beredar. Di tengah anggapan bahwa dia ingin melupakan masa lalunya bersama One Direction, sang bintang menjawabnya dengan sebuah lagu.

Ya. Dalam kesempatan itu, Harry membawakan lagu One Direction, Stockholm Syndrome. Lagu dari album Four itu dibawakan dia dengan cara akustikan. Dalam konser debut solonya itu, dia juga membawakan That's What Makes You Beautiful.

Dalam konser itu, One Direction memang bukan satu-satunya grup band yang lagunya dibawakan Harry. Di depan ribuan penggemarnya, dia juga sempat membawakan The Chain milik Fleetwood Mac, band idolanya.

Sesuai dengan temanya, yakni konser solo Harry, tentunya sang bintang pun membawakan lagu-lagu miliknya. Sign of the Times, Sweet Creature, Only Angel, Woman dan Meet Me in the Hallway adalah beberapa lagu Harry yang sukses menghipnotis penggemarnya.

"Terima kasih sudah datang," kata Harry saat menyapa para penggemarnya, dilansir Aceshowbiz.

Diberitakan Rollingstones, para panggemar Harry diketahui sudah datang ke sekitar tempat lokasi konser beberapa hari sebelum hari H. Mereka terlihat berkelompok menantikan aksi dari idolanya itu. Sementara itu, dalam konser tersebut, Harry menghibur para penggemarnya dengan 14 lagu.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0620 seconds (0.1#10.140)