Tips Membuat Teras Rumah Menjadi Cantik dan Nyaman

Rabu, 21 Februari 2018 - 15:00 WIB
Tips Membuat Teras Rumah...
Tips Membuat Teras Rumah Menjadi Cantik dan Nyaman
A A A
JANGAN langsung berkecil hati jika teras rumah Anda tidak terlalu luas. Dengan memadupadankan warna dan beberapa ornamen di dalamnya, teras yang terlihat kecil akan menjadi terlihat cantik dan nyaman untuk tempat bersantai. "Untuk membangun teras di lahan sempit, haruslah disesuaikan dengan kebutuhan ruangan untuk sirkulasi terhadap entrance bangunan, dan juga harus memperhatikan sisa area yang akan dibuat," kata arsitek Wisnubrata.

Permainan furnitur yang sederhana, seperti kursi dan meja, serta ditambah dengan ornamen tanaman hijau akan menambah kesan asri teras mungil. Dalam pemilihan ornamen, juga harus disesuaikan dengan gaya dan konsep bangunan, seperti bangunan dengan gaya klasik, akan lebih bagus apabila ditampilkan dengan ornamen patung, ornamen ukiran, batu, dan kayu.

Solusi yang paling tepat untuk mendekor teras yang nyaman adalah dengan tema. Tema yang natural akan membuat tampilan teras lebih alami dan asri. Jika Anda ingin menambah kesan mungil yang senada, gunakan warna tegel yang senada dengan warna dinding, tetapi pilih furnitur yang terkesan alami seperti kayu. Sementara bagi Anda yang memiliki teras dengan lahan yang luas, tentunya tidak perlu pusing untuk mengatur ornamen.

"Jika teras dibangun di lahan luas, maka bisa menjadi banyak fungsi. Seperti kita bisa menjadikan teras sebagai point of view terhadap bangunan kita. Hal ini juga bisa digunakan di lahan yang sempit. Nah yang penting harus disesuaikan dengan kebutuhan," tutur Wisnubrata.

Furnitur juga harus diperhatikan dalam penataan teras, baik yang luas maupun lahan yang sempit. Untuk menciptakan teras dengan gaya klasik, bisa dengan pemberian meja kursi tamu yang bergaya klasik dari bahan kayu. Anda juga tidak diwajibkan untuk meletakkan furnitur di dalamnya, tetapi kembali lagi pada kebutuhannya.

Hal yang tidak kalah pentingnya untuk teras adalah pencahayaan. Penggunaan atap skylight atau dengan penggunaan kisi-kisi kayu bisa dimanfaatkan untuk lebih memberikan efek cahaya matahari yang tidak berlebihan. Jadi, teras Anda tidak terasa panas saat bersantai pada siang hari.

"Untuk penerangan buatan seperti lampu, bisa dipilih sesuai dengan selera, seperti pemakaian hidden light agar terlihat lebih dramatis dan minimalis, atau bisa juga pemakaian lampu gantung bergaya klasik," lanjut Wisnubrata.

Hal yang harus diperhatikan dalam membuat teras, baik di lahan sempit maupun lahan yang luas adalah peletakan teras. Hal ini untuk mengantisipasi agar tidak mengganggu proses sirkulasi terhadap area luar bangunan, seperti tanah dan carport. Yang kedua, perhatikan bahan material, dan sesuaikan dengan konsep rumah. Contohnya, jika bangunan bergaya tropis natural, pilihlah material teras yang memiliki gaya natural, seperti keramik batu alam dan batu granit.

Material ini juga berfungsi sebagai penyerap panas dan tidak memantulkan panas. Selain karakter, gaya dan dekorasi seperti furnitur, satu hal yang tidak boleh Anda lupakan adalah pemilihan tegel atau lantai. "Sebaiknya gunakan lantai yang daya tahan tinggi terhadap udara, cuaca, gesekan, dan tekanan dari beban, serta juga mudah dibersihkan," saran Ren.
(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1139 seconds (0.1#10.140)