5 Destinasi Indonesia yang Hadirkan Gembok Cinta Seperti di Korea
A
A
A
JAKARTA - Selain tempat wisata yang Instagrammable, tempat wisata yang memiliki kisah romantis juga kian diminati wisatawan, khususnya mereka yang datang bersama pasangan. Salah satu destinasi yang tengah populer adalah love padlock atau gembok cinta yang hadir di beberapa Negara, tetapi di hadirkan di Indonesia.
Paris, Italia dan Korea Selatan merupakan negara yang menghadirkan wisata gembok cinta. Namun, Anda tak perlu jauh-jauh ke Paris atau Korea Selatan. Indonesia juga memiliki gembok cinta untuk mengabadikan cinta Anda bersama pasangan melalui simbol gembok. Dikutip dari Sociolla berikut destinasi wisata Indonesia yang menghadirkan gembok cinta.
1. Dermaga Hati, Pantai Ancol - Jakarta
Untuk Anda yang ada di Jakarta dapat mengunjungi kawasan Pantai Ancol. Di sana terdapat dermaga yang dinamakan Dermaga Hati yang digunakan sebagai lokasi untuk mengabadikan gembok cinta. Tepat di jembatan kayu, terdapat sebuah spot yang dipasang papan berbentuk hati dan terdapat deretan gembok yang terkait di sana. Konon, jika Anda dan pasangan mengaitkan sebuah gembok dan membuang kunci gembok ke laut maka kisah cinta Anda akan abadi.
2. Farm House Susu Lembang - Bandung
Selain Farm House dan Hobbiton, di area ini Anda juga akan melihat ribuan gembok warna-warni terkait di deretan pagar. Anda bisa mengaitkan gembok cinta di sana dengan membeli gembok seharga Rp30 ribu. Lokasi gembok cinta Farm House berada di bawah rerimbunan pohon yang tak jauh dengan pintu masuk menuju Hobbiton.
3. Digital Heart di Titik Nol Kilometer – Yogyakarta
Digital Heart merupakan salah satu seni instalasi yang berada di kawasan Titik Nol Kilometer, Yogyakarta dan menjadi salah satu ikon yang menjadi daya tarik publik. Dibalik pembuatan Digital Heart karya I Made Arya Palgung, terdapat kisah unik dan pesan dari sang kreator sendiri, yaitu untuk mengenang perjumpaannya dengan sang istri di Titik Nol Kilometer yang bermula saat dirinya meminjam uang pada seorang gadis yang tak dikenalnya karena kehabisan uang akibat dipalak preman, yang sekarang menjadi isterinya. Digital Heart juga dibuat sebagai pesan agar tidak ada lagi kasus kekerasan di Yogyakarta, seperti yang sempat dialaminya.
4. Monumen Kesetiaan, Puncak Cemara Sawahlunto – Sumatera Barat
Sawahlunto dikenal sebagai sebuah kota tambang, yang kini terus berusaha menghadirkan daya tariknya untuk menjadi sebuah kota wisata tambang. Salah satu lokasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan lokal adalah Puncak Cemara yang menyuguhkan pemandangan indah.
Di Puncak Cemara terdapat objek wisata yang sangat digemari penduduk lokal, terutama para remaja yaitu Monumen Kesetiaan. Di sana biasanya para pasangan akan memasang gembok cinta di monumen tersebut, sembari mengucapkan janji setia.
5. Bejay Bakau Resort - Probolinggo
Bejay Bakau Resort atau yang biasa disingkat BJBR merupakan salah satu destinasi wisata di Probolinggo, Jawa Timur. BJBR merupakan kawasan hutan bakau yang disulap menjadi tempat wisata yang memiliki fasilitas lengkap dengan harga yang terjangkau.
Salah satu objek wisata yang ada dalam kawasan BJBR adalah Gembok Cinta BJBR yang merupakan salah satu spot favorit para wisatawan. Lokasinya memang cukup jauh dari pintu masuk BJBR dan tepatnya berseberangan langsung dengan laut serta hutan mangrove. Tempat gembok cinta ini berbentuk panggung kayu dengan berhiaskan ornamen warna warni berbentuk hati.
Paris, Italia dan Korea Selatan merupakan negara yang menghadirkan wisata gembok cinta. Namun, Anda tak perlu jauh-jauh ke Paris atau Korea Selatan. Indonesia juga memiliki gembok cinta untuk mengabadikan cinta Anda bersama pasangan melalui simbol gembok. Dikutip dari Sociolla berikut destinasi wisata Indonesia yang menghadirkan gembok cinta.
1. Dermaga Hati, Pantai Ancol - Jakarta
Untuk Anda yang ada di Jakarta dapat mengunjungi kawasan Pantai Ancol. Di sana terdapat dermaga yang dinamakan Dermaga Hati yang digunakan sebagai lokasi untuk mengabadikan gembok cinta. Tepat di jembatan kayu, terdapat sebuah spot yang dipasang papan berbentuk hati dan terdapat deretan gembok yang terkait di sana. Konon, jika Anda dan pasangan mengaitkan sebuah gembok dan membuang kunci gembok ke laut maka kisah cinta Anda akan abadi.
2. Farm House Susu Lembang - Bandung
Selain Farm House dan Hobbiton, di area ini Anda juga akan melihat ribuan gembok warna-warni terkait di deretan pagar. Anda bisa mengaitkan gembok cinta di sana dengan membeli gembok seharga Rp30 ribu. Lokasi gembok cinta Farm House berada di bawah rerimbunan pohon yang tak jauh dengan pintu masuk menuju Hobbiton.
3. Digital Heart di Titik Nol Kilometer – Yogyakarta
Digital Heart merupakan salah satu seni instalasi yang berada di kawasan Titik Nol Kilometer, Yogyakarta dan menjadi salah satu ikon yang menjadi daya tarik publik. Dibalik pembuatan Digital Heart karya I Made Arya Palgung, terdapat kisah unik dan pesan dari sang kreator sendiri, yaitu untuk mengenang perjumpaannya dengan sang istri di Titik Nol Kilometer yang bermula saat dirinya meminjam uang pada seorang gadis yang tak dikenalnya karena kehabisan uang akibat dipalak preman, yang sekarang menjadi isterinya. Digital Heart juga dibuat sebagai pesan agar tidak ada lagi kasus kekerasan di Yogyakarta, seperti yang sempat dialaminya.
4. Monumen Kesetiaan, Puncak Cemara Sawahlunto – Sumatera Barat
Sawahlunto dikenal sebagai sebuah kota tambang, yang kini terus berusaha menghadirkan daya tariknya untuk menjadi sebuah kota wisata tambang. Salah satu lokasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan lokal adalah Puncak Cemara yang menyuguhkan pemandangan indah.
Di Puncak Cemara terdapat objek wisata yang sangat digemari penduduk lokal, terutama para remaja yaitu Monumen Kesetiaan. Di sana biasanya para pasangan akan memasang gembok cinta di monumen tersebut, sembari mengucapkan janji setia.
5. Bejay Bakau Resort - Probolinggo
Bejay Bakau Resort atau yang biasa disingkat BJBR merupakan salah satu destinasi wisata di Probolinggo, Jawa Timur. BJBR merupakan kawasan hutan bakau yang disulap menjadi tempat wisata yang memiliki fasilitas lengkap dengan harga yang terjangkau.
Salah satu objek wisata yang ada dalam kawasan BJBR adalah Gembok Cinta BJBR yang merupakan salah satu spot favorit para wisatawan. Lokasinya memang cukup jauh dari pintu masuk BJBR dan tepatnya berseberangan langsung dengan laut serta hutan mangrove. Tempat gembok cinta ini berbentuk panggung kayu dengan berhiaskan ornamen warna warni berbentuk hati.
(tdy)