Berfoto di Pasar Tradisional Indonesia, Pink Hebohkan Netizen

Sabtu, 30 Juni 2018 - 15:30 WIB
Berfoto di Pasar Tradisional...
Berfoto di Pasar Tradisional Indonesia, Pink Hebohkan Netizen
A A A
JAKARTA - Baru-baru ini pengguna Instagram di hebohkan dengan unggahan foto penyanyi asal Amerika Serikat, Pink. Dalam akun Instagram pribadinya, Pink mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dirinya dan sang anak tengah berada di sebuah pasar tradisional.

Sambil berjongkok, Pink menatap putrinya yang tengah melihat ke arah kamera. Keduanya berpose diantara sayur-sayuran seperti sawi putih, buncis, sawi, kubis, kacang panjang dan terong. Terlihat juga beragam bumbu dapur, saus, minyak goreng hingga beragam merek kopi khas Indonesia yang biasa dijual di pasar tradisional.

Melihat foto tersebut, netizen pun menduga Pink tengah berada di Bali. Sayangnya, pemilik nama asli Alecia Beth Moore ini tidak mencantumkan keterangan lokasi diunggahannya.

"What you seek is seeking You-Rumi," tulis Pink yang mengutip Jalaludin Rumi dalam unggahan fotonya.

Sontak unggahan ini menarik perhatian para netizen dengan 4.423 komentar dan 352.793 lebih like. Ragam komentar menarik dan lucu pun diberikan para netizen. Bahkan, ada yang menyarankan penyanyi sekaligus penulis lagu tersebut untuk membeli sambal terasi khas Indonesia.

"Please buy sambal terasi Abc.. Soo delicious," tulis @hollywood_channel.

"Ko dia bagus sih foto di warung aja," cuit @nabilavasiliev.

"Bali ???" tulis @the_ressa_vie.

"Welcome to Bali Indonesia Queen @pink," tulis @kimmypink.official.

"You're in Bali!" ujar @hihellodea.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1139 seconds (0.1#10.140)