Bintangi Serial Wu Assassins, Gareth Evans Selamati Iko Uwais

Selasa, 03 Juli 2018 - 13:30 WIB
Bintangi Serial Wu Assassins,...
Bintangi Serial Wu Assassins, Gareth Evans Selamati Iko Uwais
A A A
LOS ANGELES - Keterlibatan aktor Iko Uwais dalam serial terbaru Netflix yaitu Wu Assassins rupanya menarik perhatian sutradara ternama, Gareth Evans. Dalam akun Instagram pribadinya, Gareth Evans memberikan ucapan selamat langsung pada Iko.

Sutradara yang sukses menggarap The Raid, The Raid 2: Berandal dan Merantau ini mengunggah sebuah potongan berita yang berjudul Netflix Orders Martial Arts Drama Wu Assassins. Berita ini ditulis oleh media Amerika yaitu The Hollywood Reporter.

Tak hanya sekedar mengunggah pemberitaan tersebut, Gareth Evans juga dengan bangga memberikan pujian pada suami penyanyi Audy Item tersebut. Dia juga menyemangatkan Iko untuk terus melanjutkan karirnya yang telah berhasil menaklukkan Hollywood.

"Boom! Selamat @iko.uwais yang terus menakhlukkan tidak hanya pasar Amerika Serikat tapi juga pasar global! Teruskan, kawan!" tulis keterangan foto yang diunggah Gareth Evans.

Dalam serial drama action ini, Iko tak hanya sekedar membintangi film tersebut, pemilik nama asli Uwais Qorny itu juga dipercaya sebagai koreografer seni bela diri dan koordinator aksi di seri baru Netflix itu. Iko berperan sebagai Kai Jin, calon koki yang dipilih sebagai Wu Assassins baru dan terakhir.

Kai Jin dipilih untuk mengumpulkan kekuatan triad kuno (mafia China) dan kembali memulihkan keseimbangan. Bersetting di San Francisco, Amerika Serikat, Wu Assassins akan disutradarai oleh Stephen Fung.

Ini bukan kali pertama aktor bapak dua orang anak itu bermain dalam film Hollywood. Sebelumnya, Iko Uwais juga berakting di film Star Wars: The Force Awakens dan Beyond Skyline bersama Yayan Ruhian serta Mile 22.
(alv)
Berita Terkait
Kasus Pengeroyokan oleh...
Kasus Pengeroyokan oleh Iko Uwais Naik dari Penyelidikan ke Penyidikan
Main Film Bareng Sylvester...
Main Film Bareng Sylvester Stallone dan Jason Statham, Iko Uwais Sebut Keajaiban dari Allah
Stevie Item Dukung Iko...
Stevie Item Dukung Iko Uwais: Kita Hadapi Ini Sampai Tuntas
Sukses Lambungkan Nama...
Sukses Lambungkan Nama Indonesia ke Kancah Dunia, Iko Uwais Diganjar Penghargaan NEXT 2024
Sindir Iko Uwais, Jerinx...
Sindir Iko Uwais, Jerinx SID: Jangankan Orang Jago Berantem di Film, Mafia Terkejam Saya Lawan
Iko Uwais Dilaporkan...
Iko Uwais Dilaporkan ke Polisi Terkait Dugaan Penganiayaan, Ini Kata Kuasa Hukumnya
Berita Terkini
Dewa Budjana Mengenang...
Dewa Budjana Mengenang Titiek Puspa: Selamat Jalan Legenda Musik
8 menit yang lalu
Jenazah Titiek Puspa...
Jenazah Titiek Puspa Dimakamkan Hari Ini di TPU Tanah Kusir
11 menit yang lalu
Titiek Puspa Meninggal...
Titiek Puspa Meninggal Dunia, Tohpati: Ramadan Kemarin Ternyata Jadi Rekaman Terakhir
30 menit yang lalu
Sebelum Meninggal, Titiek...
Sebelum Meninggal, Titiek Puspa Masih Sempat Tuntaskan Syuting 3 Episode Acara TV
51 menit yang lalu
Kondisi Terakhir Titiek...
Kondisi Terakhir Titiek Puspa sebelum Meninggal, Sempat Sadar usai Operasi
1 jam yang lalu
Kronologi Titiek Puspa...
Kronologi Titiek Puspa Alami Pendarahan Otak hingga Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
2 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved