Review Film Searching
A
A
A
JAKARTA - Bagi orangtua, anak adalah segalanya. Apa pun akan mereka lakukan demi sang anak, meski harus mempertaruhkan apa yang mereka miliki. Ini pulalah yang terjadi di film Searching.
Searching mengeksplorasi hubungan ayah dan anak perempuannya setelah sang istri meninggal dunia. David Kim (John Cho) merasa hubungannya dengan sang putri, Margot (Michelle La), baik-baik saja sepeninggal sang istri, Pamela Kim (Sara Sohn). Sang ayah selalu berhubungan dengan sang putri yang sudah beranjak remaja lewat aplikasi pesan di smartphone dan tak jarang melakukan video call.
Namun, David kebingungan bukan kepalang setelah Margot tiba-tiba menghilang. Dia pun menghubungi polisi. Sayang, penyelidikan polisi tidak memberinya jawaban yang dia inginkan. David pun mencoba mencari putrinya itu dengan menelurusi jejak digitalnya di media sosial dan juga internet.
Sutradara Aneesh Chaganty dengan hati-hati menjahit kisah thriller ini dengan memanfaatkan teknologi saat ini. Searching tak hanya menyajikan drama keluarga, tapi juga mengemukakan kehidupan remaja di era yang serba teknologi seperti sekarang: bagaimana mereka berkomunikasi dan juga berbagi kisah kepada orang asing di berbagai platform media sosial.
Di film tersebut, David memanfaatkan kemajuan teknologi untuk mencari petunjuk tentang keberadaan putrinya. Dan, sedikit demi sedikit, dia mampu membuka tabir tentang keberadaan Margot.
Yang menarik dari film ini adalah meski bergenre thriller, hampir tidak ada kekerasan di dalamnya. Selama 102 menit, film ini lebih banyak menampilkan muka David di Facetime atau pun layar komputer. Meski begitu, rasa penasaran justru terus timbul selama menyaksikan film ini.
Salah satu poin yang muncul di film ini adalah tentang hubungan David dan Margot. Meski sering kali berkomunikasi lewat smartphone dan teknologi lainnya, Margot merasa sang ayah menjauh darinya. David justru mengetahui hal itu dari pengakuan adiknya, Peter Kim.
Searching mengeksplorasi fungsi teknologi yang ada pada masa kini tanpa meninggalkan drama tentang hubungan keluarga, tentang bagaimana usaha orangtua melindungi anaknya dari apa pun dengan cara apa pun. Twist cerita yang menarik membuat penasaran untuk terus menyaksikannya menit demi menit.
Searching sudah bisa disaksikan di bioskop kesayangan Anda mulai hari ini, Jumat (24/8/2018). Selamat menyaksikan!
Searching mengeksplorasi hubungan ayah dan anak perempuannya setelah sang istri meninggal dunia. David Kim (John Cho) merasa hubungannya dengan sang putri, Margot (Michelle La), baik-baik saja sepeninggal sang istri, Pamela Kim (Sara Sohn). Sang ayah selalu berhubungan dengan sang putri yang sudah beranjak remaja lewat aplikasi pesan di smartphone dan tak jarang melakukan video call.
Namun, David kebingungan bukan kepalang setelah Margot tiba-tiba menghilang. Dia pun menghubungi polisi. Sayang, penyelidikan polisi tidak memberinya jawaban yang dia inginkan. David pun mencoba mencari putrinya itu dengan menelurusi jejak digitalnya di media sosial dan juga internet.
Sutradara Aneesh Chaganty dengan hati-hati menjahit kisah thriller ini dengan memanfaatkan teknologi saat ini. Searching tak hanya menyajikan drama keluarga, tapi juga mengemukakan kehidupan remaja di era yang serba teknologi seperti sekarang: bagaimana mereka berkomunikasi dan juga berbagi kisah kepada orang asing di berbagai platform media sosial.
Di film tersebut, David memanfaatkan kemajuan teknologi untuk mencari petunjuk tentang keberadaan putrinya. Dan, sedikit demi sedikit, dia mampu membuka tabir tentang keberadaan Margot.
Yang menarik dari film ini adalah meski bergenre thriller, hampir tidak ada kekerasan di dalamnya. Selama 102 menit, film ini lebih banyak menampilkan muka David di Facetime atau pun layar komputer. Meski begitu, rasa penasaran justru terus timbul selama menyaksikan film ini.
Salah satu poin yang muncul di film ini adalah tentang hubungan David dan Margot. Meski sering kali berkomunikasi lewat smartphone dan teknologi lainnya, Margot merasa sang ayah menjauh darinya. David justru mengetahui hal itu dari pengakuan adiknya, Peter Kim.
Searching mengeksplorasi fungsi teknologi yang ada pada masa kini tanpa meninggalkan drama tentang hubungan keluarga, tentang bagaimana usaha orangtua melindungi anaknya dari apa pun dengan cara apa pun. Twist cerita yang menarik membuat penasaran untuk terus menyaksikannya menit demi menit.
Searching sudah bisa disaksikan di bioskop kesayangan Anda mulai hari ini, Jumat (24/8/2018). Selamat menyaksikan!
(alv)