Rayakan Festival Musim Gugur dengan Kue Bulan

Senin, 03 September 2018 - 12:42 WIB
Rayakan Festival Musim...
Rayakan Festival Musim Gugur dengan Kue Bulan
A A A
PEARL Chinese Restaurant di JW Marriott Jakarta kembali menawarkan rangkaian varian edisi khusus kue bulan untuk merayakan Festival Pertengahan Musim Gugur.

Kue bulan hadir dengan rasa bervariasi, antara lain white lotus and truffle with single egg yolk, peach and orange with single egg yolk, white lotus with double egg yolk, bamboo charcoal with pandan and coconut, red bean, dan green tea.

Selain dapat dinikmati sendiri, kue bulan juga cocok dijadikan hadiah untuk keluarga hingga mitra bisnis. Ada dua pilihan kue bulan di restoran ini, yakni paket ruby dan jade , masing-masing dikemas dalam kotak bertema Red Chinoiserie. Paket ruby berisi empat kue bulan besar seharga Rp498.000, sedangkan paket jade menawarkan enam kue bulan kecil dengan enam pilihan rasa yang berbeda seharga Rp478.000.

Kue bulan ini bisa didapatkan mulai 24 Agustus-24 September 2018 di Pearl Chinese Restaurant dan Mooncake Gallery yang terletak di area lobi hotel mulai pukul 11.00-21.00 WIB setiap harinya.

Untuk menemani hidangan kue bulan, restoran ini memberikan konsep menikmati dengan sepoci teh panas. Pengunjung bisa menikmati ragam varian rasa kue bulan bersama jenis teh tertentu.

Melalui konsep ini, Pearl Chinese Restaurant bekerja sama dengan salah satu produsen teh terbesar di Taiwan, Ten Rens Tea, untuk memberikan pengalaman baru di Mooncake Gallery yang terletak di area lobi hotel.
(don)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1519 seconds (0.1#10.140)