Noah dan Maudy Ayunda Gelar Konser di Bandung Malam Ini

Jum'at, 07 September 2018 - 14:30 WIB
Noah dan Maudy Ayunda...
Noah dan Maudy Ayunda Gelar Konser di Bandung Malam Ini
A A A
BANDUNG - Grup band Noah bersama Maudy Ayunda bakal menggelar konser musik Kejar Mimpi untuk Indonesia yang digagas CIMB Niaga di Ballroom Intercontinental Hotel, Bandung, malam ini, Jumat (7/9/2018).

Rencananya, empat personel Noah dengan vokalisnya Ariel bakal menghibur penonton yang merupakan nasabah CIMB Niaga. Konser ini merupakan loyalty program yang digelar CIMB Niaga.

“Kami memilih artis dan band yang memberi inspirasi. Kami merasa dua artis ini memiliki perjalanan meraih mimpi yang sangat luar biasa,” kata Regional Head Jawa Barat CIMB Niaga Andiko Manik saat konferensi pers di Cemara Room, Intercontinental Hotel, Jumat (7/9/2018).

Hadirnya dua musisi ini diharapkan memberi inspirasi bagi masyarakat. Para nasabah, diharapkan dapat mengambil inspirasi dari para musisi.

Head of Sales and Distribution out Region CIMB Niaga Tony Tardjo mengaku, konser di Bandung adalah konser ketiga. Sebelumnya sudah digelar di Medan, Surabaya, dan terakhir di Bandung. Respons kedua kota sebelumnya luar biasa.

“Malam ini saya yakin juga akan pecah animonya. Ini kehormatan bagi kami. Ini persembahan kami kepada warga Bandung agar masyarakatnya semakin dekat dengan dunia perbankan,” kata dia.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1095 seconds (0.1#10.140)