Kapal Pesiar Mewah Princess Cruises Jelajahi Asia Tenggara

Sabtu, 26 Januari 2019 - 12:34 WIB
Kapal Pesiar Mewah Princess...
Kapal Pesiar Mewah Princess Cruises Jelajahi Asia Tenggara
A A A
JAKARTA - Princess Cruises semakin memanjakan para turis, khususnya di Asia Tenggara. Pasalnya kapal pesiar mewah yang ada ini siap memberikan pengalaman berlibur di atas hotel mewah terapung di laut.

Princess Cruises telah melayani sekitar dua juta turis setiap tahunnya di atas 17 kapal pesiar mewah ke 360 destinasi global yang penuh pesona. Nah, sehubungan dengan perayaan hari jadi ke-5 peluncuran rute Princess Cruises dari Singapura ke Asia Tenggara, Farriek Tawfik selaku Direktur Asia Tenggara Princess Cruises mengaku siap menjelajahi Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Berdasarkan data Princess Cruises, sekitar 46.700 turis Indonesia berwisata pesiar di 2017 dan tumbuh sekitar 40 persen dari tahun sebelumnya. Tetapi, di antara total 4 juta turis Asia yang berlayar di 2017, jumlah turis pesiar dari Indonesia hanya 1,2 persen.

“Artinya potensi wisata pesiar di Indonesia masih sangat besar, terutama dengan bertumbuhnya kelas ekonomi menengah di Indonesia yang terus mencari pengalaman wisata baru yang menarik dan unik,” kata Farriek.

Yang membuat para turis senang berwisata dengan kapal pesiar ini karena mereka mendapat pelayanan terbaik, termasuk hadirnya OCEAN Medallion, perangkat teknologi nirkabel canggih perdana seukuran koin yang dapat dikenakan sebagai gelang, liontin, atau cukup disimpan di saku atau tas.

Para tamu dapat menggunakannya untuk membuka kunci pintu kabin, mempercepat durasi keberangkatan, memesan makanan dan minuman, melakukan pembayaran, mendapatkan informasi waktu pertunjukan dan hiburan, memesan perjalanan wisata darat, dan masih banyak lagi.

OCEAN Medallion tersedia di atas kapal Carribean Princess. Mulai Februari 2019, akan tersedia di atas kapal Regal Princess. Kedua kapal pesiar tersebut berbasis di Florida, Amerika Serikat, dan akan berlayar di sekitar Kepulauan Karibia.

Sementara, mulai November 2019 hingga Februari 2020, Princess Cruises menawarkan pelayaran dengan durasi 3 malam hingga 13 malam dari Singapura ke sekitar Asia Tenggara. Salah satu pengalaman langka ini yang dihadirkan adalah kesempatan untuk melihat Annular Solar Eclipse dari Selat Malaka.

Pelayaran jangka pendek dari Singapura ini menawarkan kenyamanan dan nilai lebih yang sangat menarik bagi turis Indonesia, khususnya bagi para keluarga wisatawan pesiar yang belum pernah memiliki pengalaman berpesiar sebelumnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0925 seconds (0.1#10.140)