4 Hotel Unik di Yogyakarta yang Bikin Melirik Penasaran

Senin, 01 April 2019 - 11:24 WIB
4 Hotel Unik di Yogyakarta...
4 Hotel Unik di Yogyakarta yang Bikin Melirik Penasaran
A A A
Selain fasilitas yang menarik, hotel-hotel yang ada saat ini juga memiliki nilai jual tersendiri saat mereka memiliki konsep yang unik di dalamnya. Konsep ini bisa dimulai dari desain, suasana, sampai gimmick-gimmick lainnya yang membuat hotel tersebut terlihat berbeda dari yang lainnya.

Yogyakarta memiliki beragam hotel yang mengusung konsep unik di dalamnya, mulai dari yang berkesan paling homey, erat dengan kesan vintage, instagram-able, sampai menghadirkan kucing sebagai daya tariknya. Ingin tahu lebih lanjut soal Yogya dan keunikan hotelnya? Simak rekomendasinya berikut ini.

Rumah Vintage Kotagede, tidur di bawah kelambu nyamuk

Ingin merasakan tidur di bawah kelambu seperti yang sering dijadikan latar di film-film horror Indonesia? Sensasi ini bias didapatkan saat menginap di Rumah Vintage Kotagede. Namun, penginapan ini jauh dari kesan horror karena kesan yang ditampilkan sangat manis sekali berkat perpaduan warna biru dan putih yang mendominasi keseluruhan bangunan.

Penginapan ini dibuat dengan konsep private, hanya ada tiga tempat tidur di sana dengan interior yang sederhana. Pemilihan kesan sederhana ini dibuat untuk memperkuat kesan vintage di dalamnya. Meskipun demikian, fasilitas di dalamnya terbilang lengkap untuk keluarga yang ingin menginap karena dilengkapi dengan fasilitas shower dan air hangat.

Omah Njonja Bed & Brasserie, asupan bergizi untuk konten Instagram

Kesan vintage lainnya bias didapatkan saat mengunjungi penginapan yang berada di Jalan Sawitsari Blok M1, Condongcatur, Yogyaini. Tema vintage yang ditawarkan merupakan perpaduan Jawa dan China tempo dulu. Penerapannya terdapat pada warna cat yang digunakan, lukisan dinding, hingga hiasan-hiasan yang dipajang di setiap sudutnya.

Omah Njonja ini pun menawarkan tema-tema yang berbeda di setiap kamar yang tersedia. Perbedaan ini tak hanya sekadar dalam pemilihan furnitur dan tata letaksaja, tapi juga pada mural di dinding yang dilukis dengan gaya berbeda. Interior yang menarik sangat "bergizi" sebagai latar foto untuk konten Instagram Anda. DIjamin stok konten selama sebulan aman.

Matakami Homestay, menginap bersama teman terbaik manusia: kucing dan anjing

Liburan yang berasa seperti di rumah sendiri. Kesan inilah yang akan dirasakan saat menginap di Matakami Homestay yang berada di Mantrijeron, Yogya. Hunian ini memadukan antara desain modern dengan pernak-pernik tradisional khas Yogya. Konsepnya adalah sebuah rumah dengan kamar pribadi dengan dormitory tempat tidur bagi siapa pun yang ingin menginap di sana.

Fasilitasnya pun terbilang lengkap karena memiliki kasur empuk, pemilihan property lampu yang unik sampai gantungan baju untuk yang memerlukannya. Terdapat juga ruang umum yang dilengkapi dengan sofa dan area dapur sehingga tamu bias memasak sendiri untuk membuat makanan. Para tamu juga bias bermain dengan anjing-anjing lucu dan seekor kucing yang menjadi hewan peliharaan pemilik homestay tersebut.

Greenhost Boutiqe Hotel, konsep eco-friendly yang unik

Saat memasuki hotel ini Anda akan merasa di sebuah kawasan terpadu antara seni dan alam, alih-alih sebuah hotel pada umumnya. Lewat konsep "hotel hijaunya", Greenhost Boutiqe Hotel menawarkan pengalaman bermalam yang unik dan berbeda dibandingkan hotel boutique lainnya.

Rancang bangunnya sengaja dibuat seperti tak selesai dan lama ditinggalkan sehingga banyak ditumbuhi oleh tanaman-tanaman hijau di dalamnya. Sementara interior kamarnya banyak menggunakan material daur ulang dan sentuhan seni yang membuat nuansa di dalamnya jauh dari kesan biasa-biasa saja.

Konsep unik yang dikedepankan oleh hotel-hotel tersebut menjadi nilai jual tersendiri sehingga hotel tersebut akan terlihat lebih menonjol dibandingkan yang lainnya. Selain itu, tentu saja akan memberikan pengalaman berlibur yang berkesan saat "pulang ke kotamu...". Tertarik? Anda bisa booking hotel di Yogya dengan Traveloka . Tidak hanya hotel—hotel berbintang saja, hotel-hotel unik seperti yang dijelaskan di ulasan ini pun dapat Anda booking via Traveloka.
(akn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8348 seconds (0.1#10.140)