Punya Penonton Fanatik, Si Doel Siap Bersaing dengan Empat Film Lokal

Jum'at, 07 Juni 2019 - 13:13 WIB
Punya Penonton Fanatik,...
Punya Penonton Fanatik, Si Doel Siap Bersaing dengan Empat Film Lokal
A A A
JAKARTA - Dalam menyambut libur Lebaran tahun ini, terdapat lima film lokal yang bersaing di bioskop-bioskop Tanah Air. Salah satu film yang berada di tengah persaingan tersebut adalah film garapan Rano Karno, Si Doel The Movie 2.

Selain Si Doel The Movie 2, dua film lainnya merupakan sekuel atau lanjutan dari film pertama, yaitu Single 2 dan Kuntilanak 2. Sedangkan dua lainnya film anyar, yakni Hit & Run dan Ghost Writer.

Kendati harus bersaing dengan judul-judul film tersebut dalam momen libur Lebaran kali ini, Rano Karno mengungkapkan jika film besutannya sudah memiliki pasar tersendiri.

"Memang Si Doel ini punya penonton fanatik, bisa bapak atau ibu. Si Doel memang enggak ditonton anak sekolah, tetapi orangtua kan pasti nonton sama anaknya," kata Rano Karno di tengah-tengah acara halal bihalal di kediamannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (6/6).

Menurut putra aktor senior Soekarno M Noer dan Lily Istiarti ini, orang-orang yang masih penasaran dengan kisah cinta segitiga Doel, Zaenab, dan Sarah, pasti akan mencari jawabannya di Si Doel The Movie 2. "Kenapa nonton yang kedua, karena kalau nonton yang pertama ya harus nonton ini," imbuhnya.

Sineas kelahiran Jakarta, 8 Oktober 1960 itu pun berharap film besutannya tersebut bisa memperoleh penonton yang lebih banyak ketimbang film yang pertama.

"Ya tentu ada target jumlah penonton. Tapi kalau Si Doel The Movie pertama kan (penontonnya) sampai 1,7 juta. Saya yakin minimal samalah jumlah penontonnya dengan sebelumnya," harap Rano.

Dalam Si Doel The Movie 2 bakal dihadirkan kelanjutan kisah asmara rumit yang melibatkan Doel (Rano Karno), Sarah (Cornelia Agatha) dan Zaenab (Maudy Koesnaedi). Kerumitan tersebut semakin menjadi setelah Sarah mengambil sikap yang tak terduga. Di antara problematika tersebut, Doel pun kembali dihadapkan dengan pilihan yang sulit.

Film ini juga diperankan Mandra, Suti Karno, Adam Jagwani, Rey Bong, Kurtubi, dan pemeran baru yang hadir, yakni Hajah Fatonah, Maryati, Wizzy, dan Opie Kumis.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0956 seconds (0.1#10.140)