Pasangan Rain dan Kim Tae-hee Kembali Dikaruniai Anak Perempuan

Sabtu, 21 September 2019 - 01:58 WIB
Pasangan Rain dan Kim...
Pasangan Rain dan Kim Tae-hee Kembali Dikaruniai Anak Perempuan
A A A
SEOUL - Kabar bahagia datang dari pasangan selebritas Korea Selatan, Kim Tae-hee dan Rain. Keduanya tengah menyambut kelahiran anak kedua mereka yang berjenis kelamin perempuan. Kim Tae-hee dilaporkan melahirkan anak kedua pada 19 September di sebuah rumah sakit di Seoul.

Sebagaimana dilaporkan Soompi, kabar bahagia tersebut dibagikan oleh agensi yang menaungi karir Kim Tae-hee, Story J Company.

"Halo. Ini adalah agensi aktris Kim Tae-hee, Story J Company. Kami ingin menyampaikan berita gembira bahwa pasangan aktris Kim Tae-hee dan penyanyi Jung Ji-hoon (Rain) telah menyambut anggota baru keluarga mereka," tulis pernyataan resmi agensi tersebut.

"Pagi tanggal 19 September, Kim Tae-hee melahirkan anak keduanya, seorang putri yang sehat di sebuah rumah sakit di Seoul. Ibu dan bayinya sama-sama sehat, dan mereka beristirahat dengan perawatan dan berkat keluarga bahagia mereka."

"Kami mengucapkan terima kasih yang tulus atas pesan ucapan selamat yang murah hati dan perhatian hangat yang dikirim ke Kim Tae-hee, dan dia akan bekerja keras untuk juga kembali sebagai aktris yang baik. Tolong tunjukkan banyak dukungan. Terima kasih," sambung pernyataan itu.

Pasangan Kim Tae-hee dan Rain menikah pada Januari 2017, dan mereka dikaruniai anak pertama seorang putri pada Oktober 2017.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1170 seconds (0.1#10.140)