Mulai Temukan Karakter

Senin, 10 November 2014 - 10:22 WIB
Mulai Temukan Karakter
Mulai Temukan Karakter
A A A
PENAMPILAN10 kontestan Rising Star Indonesia semakin bagus. Kualitas vokal mereka semakin meningkat dan di antaranya mulai menemukan karakter dalam bernyanyi. CND band yang tersingkir pun tampil baik, hanya vote mereka kalah dari peserta lain.

CND yang kembali ke konsep musik pop yang diusung selama ini tidak berhasil mendongkrak votedari masyarakat dan para expert yang terdiri atas Bebi Romeo, Ahmad Dhani, Judika, dan Momo “Geisha”.

Lagu Haven’t Met You Met yang dinyanyikan hanya mampu menorehkan vote 66%. Bebi, Dhani, dan Momo melihat ada perubahan dari penampilan CND ketika mengubah sedikit aransemen lagu milik Michael Buble tersebut. Para expert ini pun memberikan vote Yes. Namun, berbeda dengan Judika. Jebolan Indonesian Idol ini melihat band dengan tiga personel ini tidak kompak.

“Saya lihat penampilannya enggak maksimal, bukan karena suaranya. Saya dengar suaranya bagus. CND ini kan grup, tapi hanya vokalisnya yang terlihat semangat, lainnya tidak. Sebagai band, harusnya memberi satu kesatuan yang utuh. Semuanya harus terlihat semangat,” kata Judika. Namun, bukan karena Judika memberi vote No yang membuat CND terlempar. Masyarakat juga tidak memilih mereka untuk terus di ajang pencarian bakat menyanyi ini.

“Aku bersyukur dan menerima keputusan ini, meski ada sedikit kekecewaan. Namun, aku anggap rezeki kita hanya sampai di sini dan ini menjadi modal karier kita di industri musik Tanah Air,” kata Ceri, salah satu personel CND. Penampilan trio asal Yogyakarta ini berbeda dengan Hanin.

Bukan hanya suaranya yang membuat banyak orang kagum, juga penampilannya di atas panggung yang selalu dilakukan penuh penjiwaan. Lagu Give Your Heart A Break yang dinyanyikannya membuat posisinya aman dan melaju ke babak selanjutnya. Selama ini, penampilan Hanin memang selalu memberi decak kagum di atas panggung Rising Star Indonesia. Suaranya begitu indah. Lagu-lagu yang dinyanyikan membuat orang benar-benar menikmatinya, meski usianya baru menginjak 13 tahun.

Dia punya vokal, seperti orang dewasa, berkarakter dan kuat. “Aku lihat video kamu di YouTube, suara kamu matang, sudah jadi, dan aku enggak sangka usia kamu 13 tahun, tapi sudah bagus. Kamu bisa menyanyi dengan enak dan kita dengarnya enggak biasa. Kamu bisa membuat anak seusia kamu iri dan bisa jadi inspirasi anak Indonesia,” kata Momo.

Sementara Dhani melihat ada beberapa nada yang fals saat Hanin menyanyi, kendati itu bukan masalah besar karena Hanin masih bisa terus melatihnya dan menghilangkan fals yang ada ketika dirinya menyanyi. “Itu (fals) bisa dilatih terus. Kalau bakat saya lihat kamu sudah ada, tinggal belajar teknik bagaimana caranya supaya suaramu tidak fals. Mumpung masih muda, jangan suaranya kayak saya, saya ini fals. Nanti, kalau fals sudah dibenerin, bisa jadi suaranya 100% bagus,” kata Dhani.

Bagaimana dengan delapan kontestan lainnya? Mereka terus menyempurnakan penampilan, terutama vokal. Lihat saja perbedaan yang terjadi pada Mega Mauro. Selama ini mereka selalu menyanyikan lagu-lagu lama, tapi belakangan pasangan harmonis ini mengubah musiknya. Pada Jumat (7/11), mereka menyanyikan lagu milik Lady Gaga berjudul The Edge Of Glory.

Para expert yang mendengar beberapa bait lagu yang dinyanyikan Mega Mauro ini pun langsung memberikan vote Yes. Tampil sebagai pembuka acara, mereka memperoleh vote79%. Namun, posisi itu terus menjadi yang terbawah sebelum akhirnya CND Band yang tampil di urutan ketujuh tersingkir. “Ini menjadi lagu Lady Gaga versi kalian dan perubahan itu bagus. Kalian tampil baik sekali malam ini. Tampilannya diiringi band dan ini pertama kalinya dilakukan. Ke depan mudah-mudahan bisa lebih berkembang lagi,” kata Bebi.

Bluesmates pun semakin menemukan karakter musik mereka. Menyanyikan lagu Love Song milik The Cure, lima personelnya mengiringi lagu tersebut dengan sentuhan blues. Suara melodi yang dikeluarkan Bluesmates begitu kental ketimbang aslinya. Pujian juga ditujukan kepada Talita yang melantunkan tembang Say My Name. Lagu yang dipopulerkan Destiny’s Child ini begitu berbeda di vokal Talita. Dia menyanyikan dengan penuh penjiwaan.

Wanita cantik ini terlihat menikmati sekali lagu yang didendangkannya di atas panggung tersebut. “Penampilan malam ini yang terbaik dari kamu dan kamu menemukan jati diri. Kamu bisa menyanyi lagu yang enggak datardatar aja dan saya suka gaya kamu,” kata Dhani.

Tedy achmad/ Thomasmanggalla
(ars)
Berita Terkait
Ingin Punya Teman Berbagi...
Ingin Punya Teman Berbagi Cerita, Gabriel Prince Mulai Getol Cari Pasangan
Bilqis Berhasil Raih...
Bilqis Berhasil Raih Piala Selebriti Kids Terobsesi
Joe Sabia Penanya 73...
Joe Sabia Penanya 73 Questions Vogue Ternyata Aslinya Ganteng!
5 Selebriti Indonesia...
5 Selebriti Indonesia Anak Pengacara Terkenal, Ada Velove Vexia hingga Bams eks Samsons
8 Artis Korea Ini Pensiun...
8 Artis Korea Ini Pensiun dari Dunia Selebriti dan Pilih Hidup Normal
Menjamurnya Usaha Clothing...
Menjamurnya Usaha Clothing Line Selebriti
Berita Terkini
Sinopsis Film Day of...
Sinopsis Film Day of the Dead Bloodline, Ketika Virus Mematikan Mengubah Manusia Jadi Zombie
4 jam yang lalu
5 Potret Ranea Ezreen...
5 Potret Ranea Ezreen Pemeran Dewi di Bidaah, Penuh Pesona dan Stylish Abis
5 jam yang lalu
Justin Bieber Emosi...
Justin Bieber Emosi Dibuntuti Paparazi: Kalian hanya Peduli Uang, Tidak Kemanusiaan
5 jam yang lalu
2 Anggota Kerajaan Halangi...
2 Anggota Kerajaan Halangi Pangeran Harry Pulang ke Inggris, Raja Charles III Jaga Jarak
6 jam yang lalu
Vmalety Tawarkan Pengalaman...
Vmalety Tawarkan Pengalaman Baru Minum Jamu Lewat Desain Modern dan Cita Rasa Segar
6 jam yang lalu
Raja Charles III dan...
Raja Charles III dan Pangeran William Larang Harry Hadiri Acara Kerajaan demi Kedamaian
7 jam yang lalu
Infografis
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved