Bersantap Dalam Suasana Homey

Senin, 10 November 2014 - 10:24 WIB
Bersantap Dalam Suasana...
Bersantap Dalam Suasana Homey
A A A
SATU lagi tempat bersantap di Kemang bisa jadi pilihan para pencinta kuliner. Berbagai menu Asia dan Barat bisa dinikmati dalam suasana rumah yang sangat homey.

Namanya Patheya, sekilas restoran yang dulunya sebuah bangunan bekas rumah besar berlantai dua dengan halaman parkir yang luas itu terlihat biasa saja. Namun, saat Anda memasuki area dalamnya, mata Anda akan dimanjakan dengan sajian interior yang nyaman dan hangat.

Patheya berasal dari bahasa Sansekerta kuno yang artinya “berkala”. Restoran milik penyanyi Melly Goeslow ini sangat kental dengan nuansa ketimuran, seperti Jawa dan ala suasana Prancis. Suasana ala rumahan yang kuat terasa sejak memasuki lobi yang lebih mirip ruang tamu. Di dalamnya ada bar, ruang makan, serta ruang keluarga dengan perabot jati dan pernak-pernik ala Jawa.

Kamar-kamarnya yang luas di lantai dasar dan atas dijadikan ruang untuk pesta privat atau rapat. Konsepnya homey, jadi tempat ini seperti rumah. Semuanya tidak ada yang diubah dan tidak ada yang didesain ulang. Masakannya pun makanan rumahan yang tidak ada di restoran lain.

“Setiap pengunjung yang datang ke restoran ini bisa makan apa aja, dulu waktu di rumah ibu saya makannya ceplok telur. Nah, kalau pun pengunjung yang ke sini dan ingin makan sesuatu yang enggak ada di menu, bisa kita bikin,” kata Melly. Menu yang ditawarkan pun cukup bervariasi, ada bakwan malang, pho, tom yum, sampai hidangan ala Arabian, seperti nasi kebuli pun siap tersaji. Pilihan menu ala Barat juga tidak kalah menggiurkan, seperti steak, pasta, piza, sampai nachosdan vol au vent.

“Di sini kita mempunyai menu unggulan yang bisa membangkitkan selera para penikmat kuliner, yaitu pomelo manggo salad. Rasanya khas Thailand sekali, ada pedasnya, manis, dan asam berbaur menjadi satu rasa yang lezat,” ungkap Melly berpromosi. Pomelo manggo saladterdiri atas mangga muda yang diserut memanjang dan memberikan sensasi rasa asam dengan tekstur renyah, sementara daging pomelo atau jeruk balinya “pecah” saat digigit, hingga mengeluarkan sarinya yang manis dan sedikit pahit.

Selain dua bahan utama tersebut, ada pula kol ungu yang dicampur bersama lettuceyang dicabik-cabik, dan potongan nanas yang dihias udang rebus dan diberi taburan daun ketumbar di atasnya. Semuanya disiram dengan saus ala Thailand racikan Patheya yang memberikan sensasi rasa pedas manis. Tidak hanya hidangan Thailand yang ada di restoran ini. Bagi Anda penikmat menu Prancis, bisa mencicipi vol au ventyang ditawarkan dengan harga Rp50.000.

Dalam satu piring terdapat tiga buah puff pastry bundar bergerigi dengan isian creamy di tengahnya. Pelengkapnya berupa salad mixed lettuce dengan saus mayones. Ada sensasi rasa merem-melek saat Anda mulai menggigit renyahnya kulit pastry. Sementara isinya yang berupa kombinasi daging ayam, jamur champignon dan shitake, serta krimnya terasa sangat creamy, gurih, dan lembut.

Apalagi di atasnya diberi irisan keju emmenthal yang lembut. Rasanya mencicipi satu buah saja tidak cukup. Tidak hanya menu pembuka yang bisa membuat Anda betah duduk berlama-lama di restoran ini. Beberapa hidangan utama pun patut dicoba, seperti grilled chicken with herbs, yaitu steakayam yang disiram dengan saus lada hitam. Menu ini disajikan bersama french friesyang ditempatkan di keranjang peniris serta campuran potongan wortel, brokoli, dan buncis.

Daging ayam tanpa tulang ini memiliki tampilan sedikit kehitaman di beberapa tempat bekas bakarannya. Namun, saat potongannya masuk ke mulut, dagingnya terasa juicydan memiliki tekstur yang empuk. Bila disantap tanpa nasi pun sudah cukup enak karena steakini sudah dibumbui sebelum dibakar.

Restoran yang terletak di Jalan Kemang Utara Raya No 22, Jakarta Selatan, ini memang cocok untuk bersantap bersama keluarga atau reuni bersama teman-teman lama.

Aprilia s andyna
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6143 seconds (0.1#10.140)