Pizza Aneka Topping

Senin, 23 Maret 2015 - 10:04 WIB
Pizza Aneka Topping
Pizza Aneka Topping
A A A
PIZZA dengan topping daging sapi atau ayam, sosis, seafood, hingga sayuran sudah biasa. Yang tidak biasa adalah mencicipi kelezatan daging rendang, daging bebek, bahkan salmon teriyaki sebagai topping-nya. Penasaran?

Bosan dengan topping pizza yang itu-itu saja, membuat Executive Chef Hotel Gran Melia, Gerald Prinz bereksperimen dengan varian topping pizza yang bakal membuat orang berdecak kagum. Bagaimana tidak, dia sukses menampilkan sedikitnya 10 macam varian topping pizza yang amat unik.

KORAN SINDO berkesempatan mencoba hasil kreasi sang chef tersebut belum lama ini. Di antaranya pizza dengan topping bebek peking. Taburan bawang merah dan irisan cabai rawit tampak menemani potongan daging bebek peking. Saus bebek pekingnya tergolong manis, tapi cabai rawitnya membuat pizza ini pedas menggigit.

Plus bawang merah menambah rasa pizza yang tidak biasa ini. Ketiga bahan tersebut berhasil memunculkan harmonisasi rasa yang membuat ketagihan. Pantas, pizza varian ini paling banyak dipesan. Beda lagi dengan pizza rendang. Ada aroma khas daging rendang dengan bumbunya yang medok amat terasa di lidah saat menggigit daging yang empuk tersebut.

Irisan cabai dan cabai rawit makin memikat bagi mereka yang menyukai pedas. Adapun pizza Scandinavia mengajak Anda menikmati daging salmon yang diberi saus terbuat dari horseradish dan dengan taburan tomat dan keju. Horseradish dengan aroma yang kuat seperti wasabi , membuat pizza ini memiliki keunikan rasa tersendiri.

Nah kalau sudah kenyang, Gerald menyarankan untuk menutup kegiatan bersantap dengan pizza pisang goreng yang sekaligus juga bisa dijadikan santapan ringan pada sore hari misalnya. Pisang mulanya digoreng lebih dulu sebelum akhirnya menjadi topping pizza lengkap dengan saus cokelat buatan sang chef . ”Sengaja saya hadirkan pizza beragam topping ini untuk memberikan keunikan cita rasa pizza yang baru,” ujarnya.

Mulai Minggu (1/3) hingga 30 April mendatang, Lobby Lounge and JJ Pub & Bar menawarkan beragam pizza dengan tema ”Pizza Mania”. Antara lain pizza verdura dengan jagung manis, bawang bombai, tomat, buah zaitun, dan lelehan keju mozarella sebagai topping . Keunikan Pizza Mania bukan hanya itu.

Anda juga bisa menemukan pizza ala India, yakni Indian chicken tikka. Pizza ini meliputi ayam tikka, bawang bombai, ketumbar, cabai hijau, tomat, kari mayo, dan keju mozarella sebagai topping . Pizza lainnya, seperti pizza sate ayam, pizza ayam BBQ, pizza salmon teriyaki, pizza udang cajun, dan pizza creativo.

Yang terakhir disebut ini memberikan kesempatan kepada konsumen untuk memilih topping, termasuk saus favorit. Lengkap sudah varian pizza rasa Indonesia, Asia, dan Barat. Menilik sejarah pizza, mulanya penganan ini hanya roti dengan topping minyak zaitun dan rempah lokal.

Versi Naples Italia, pizza populer dengan topping keju dan bahan lain. Seiring waktu, masyarakat juga sudah familier dengan pizza Amerika yang lebih tebal daripada pizza Italia dan lebih banyak topping .

Sri noviarni
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0982 seconds (0.1#10.140)