Penampakan Helm Seharga Rp4 Miliar

Kamis, 04 Desember 2014 - 16:31 WIB
Penampakan Helm Seharga Rp4 Miliar
Penampakan Helm Seharga Rp4 Miliar
A A A
VALENCIA - Penampakan helm seharga 255.000 Euro atau sekira Rp4 miliar berhasil dilelang dan dana tersebut nantinya akan disumbangkan kepada Asosiasi Spanyol melawan kanker (AECC), kesehatan pembalap serta badan amal resmi milik MotoGP.

Keunikan dari helm super mahal ini berada pada goresan tanda tangan 12 pembalap yang masih aktif maupun sudah pensiun dari MotoGP. Mereka adalah Giacomo Agostini, Angel Nieto, Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Wayne Rainey, Loris Capirossi, Alex Criville, Wayne Gardner, Scott Russell dan Randy Mamola.

Ide itu muncul dari mahasiswa di Spanyol, yakni Alberto Hernandez dan Oscar Haro, yang saat ini merupakan anggota dari LCR Honda Team. CEO CWM FX, Anthony Constantinou merupakan orang yang beruntung memiliki helm tersebut.

Constantinou memutuskan ambil bagian dalam pelelangan melalui jejaring sosial ketika dirinya berada di Valencia untuk menyaksikan balapan terakhir MotoGP. Tanpa berpikir panjang, dia langsung menawarkan harga helm berwarna pink dengan corak bunga seharga 255.000 Euro atau sekira Rp4 miliar.

"Dengan begitu banyak keluarga yang terkena kanker, penting bahwa kita semua harus mendukung program ini secara bersama-sama untuk mendukung amal yang menyediakan layanan penting bagi pasien dan orang yang mereka cintai. Tim (LCR Honda) telah melakukan pekerjaan yang sangat baik dalam meningkatkan kesadaran dan membantu mengumpulkan dana," kata Constantinou dikutip Crash, Kamis (4/12).

"Sehingga saya senang bisa memainkan peran dalam mendukung pengumpulan dana kanker. Saya berharap semua ini bisa mengilhami orang lain untuk terlibat dalam memerangi kanker," tambahnya.

Secara total, joki balap motor yang menandatangani helm telah memenangkan 58 gelar juara dunia. Helm ini juga mendapat persetujuan dan tanda tangan dari CEO Dorna Carmelo Ezpeleta.

Sejauh ini belum ada helm yang mampu terjual dengan harga fantastis ini. Artinya, angka ini sudah melebihi catatan sebelumnya atau milik Ayrton Senna dan Sebastian Vettel pada 2012 dan 2013.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3381 seconds (0.1#10.140)