Riwayat Penyakit Indra Bekti, Pernah Didiagnosis Diabetes dan Kolesterol

Rabu, 08 Maret 2023 - 17:08 WIB
Riwayat penyakit Indra Bekti sempat banyak dicari publik, setelah presenter kondang itu jatuh sakit pada akhir tahun lalu. / Foto: Instagram @indrabekti
JAKARTA - Riwayat penyakit Indra Bekti sempat banyak dicari publik, setelah presenter kondang itu jatuh sakit pada akhir tahun lalu.

Seperti diketahui, kala itu, Indra Bekti dibawa ke rumah sakit karena mendadak pingsan di toilet di tengah kegiatannya menjadi penyiar radio. Dia pun langsung dibawa ke Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta Pusat untuk menjalani perawatan.

Dari hasil diagnosa dokter, suami dari Aldila Jelita ini mengalami pecah pembuluh darah dan harus melakukan tindakan operasi. Dia pun terbaring lemah di rumah sakit, beberapa minggu.





Usai menjalani perawatan intensif, kondisi Bekti sudah membaik. Bahkan, kini dia sudah terlihat bugar. Namun dampak pasca operasi, penglihatannya kurang jelas, sehingga menghambat aktivitasnya sehari-hari.

Pada akhir tahun lalu, Bekti pun kembali melakukan operasi pada matanya. Pasalnya, di bagian mata terdapat gumpalan darah yang menyebabkan matanya berkabut. Dan kini dia sudah bisa melihat meski belum jelas.

Meski selalu terlihat ceria dan sehat, rupanya Indra Bekti memiliki riwayat penyakit yang cukup berat. Dari, informasi yang berhasil dihimpun, dia pernah didiagnosis terkena penyakit hipertensi, diabetes, dan kolesterol.

Saat itu, bobot badannya melebihi ideal, sehingga dia disarankan dokter untuk diet agar penyakitnya tidak semakin parah. Akhirnya dia berhasil menurunkan berat badan dan satu per satu penyakitnya itu menghilang.



Kini yang harus dilakukan Indra Bekti adalah menjaga pola makan tetap sehat dan rutin olahraga. Cara tersebut dapat membantu mengontrol kolesterol dan gula darah dalam tubuhnya.
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More