Helloween Mulai Garap Materi untuk Album Mendatang
Kamis, 23 Maret 2023 - 13:16 WIB
HAMBURG - Band power metal veteran asal Jerman, Helloween tampaknya akan kembali menggarap materi lagu untuk album mendatang.
Helloween dengan formasi terbarunya yakni 7 orang personel, telah merilis album bertajuk self-titled pada Juni 2021. Di album ini, Helloween menyajikan dua vokalis penuh tenaga, Michael Kiske dan Andi Deris.
Selain dua vokalis tersebut, Helloween juga diperkuat tiga gitaris andal, yakni Kai Hansen (gitar/vokal), Michael Weikath, dan Sascha Gerstner. Sedangkan 2 personel lainnya adalah Markus Grosskopf (bass), dan Daniel Löble (drum).
Mengenai rencana pembuatan album baru, Michael Kiske mengungkapkan jika dirinya beberapa waktu yang lalu mendapat demo lagu dari Kai Hansen.
"Kai mengirimi saya demo lagu yang sedang dia kerjakan, dan saya sangat senang, karena itu tidak seperti yang Anda harapkan. Materi lagunya sedikit di luar kebiasaan, itu selalu saya syukuri," tutur Kiske kepada The Metal Voice.
Bagi Kiske, hal tersebut merupakan sesuatu yang menarik dari Helloween. "Saat Anda melihat album Keeper of the Seven Keys: Part I dan Keeper of the Seven Keys: Part II, sekarang menjadi klasik, tetapi ketika dirilis, sangat berbeda dengan album Walls Of Jericho," tutur vokalis 55 tahun itu.
"Namun, kami punya nyali untuk melakukannya. Dan saya pikir itu sebabnya saya masih di sini, karena rekaman itu berdampak, karena cukup berani," lanjutnya.
(Foto: Instagram @helloweenofficial)
Helloween dengan formasi terbarunya yakni 7 orang personel, telah merilis album bertajuk self-titled pada Juni 2021. Di album ini, Helloween menyajikan dua vokalis penuh tenaga, Michael Kiske dan Andi Deris.
Selain dua vokalis tersebut, Helloween juga diperkuat tiga gitaris andal, yakni Kai Hansen (gitar/vokal), Michael Weikath, dan Sascha Gerstner. Sedangkan 2 personel lainnya adalah Markus Grosskopf (bass), dan Daniel Löble (drum).
Baca Juga
Mengenai rencana pembuatan album baru, Michael Kiske mengungkapkan jika dirinya beberapa waktu yang lalu mendapat demo lagu dari Kai Hansen.
"Kai mengirimi saya demo lagu yang sedang dia kerjakan, dan saya sangat senang, karena itu tidak seperti yang Anda harapkan. Materi lagunya sedikit di luar kebiasaan, itu selalu saya syukuri," tutur Kiske kepada The Metal Voice.
Bagi Kiske, hal tersebut merupakan sesuatu yang menarik dari Helloween. "Saat Anda melihat album Keeper of the Seven Keys: Part I dan Keeper of the Seven Keys: Part II, sekarang menjadi klasik, tetapi ketika dirilis, sangat berbeda dengan album Walls Of Jericho," tutur vokalis 55 tahun itu.
"Namun, kami punya nyali untuk melakukannya. Dan saya pikir itu sebabnya saya masih di sini, karena rekaman itu berdampak, karena cukup berani," lanjutnya.
tulis komentar anda