Dewi Hughes Bagikan Tips Diet Sehat, Cukup Konsumsi Jus Buah dan Sayur Setiap Pagi

Minggu, 09 Juli 2023 - 12:15 WIB
Dewi Hughes bagikan tips diet sehat dengan cukup rutin konsumsi jus buah dan sayur setiap pagi. Foto/Instagram
JAKARTA - Artis Dewi Hughes baru-baru ini membagikan salah satu tips hidup sehat yang juga menjadi kunci keberhasilan dietnya selama ini.

Wanita yang dulu dikenal bertubuh subur ini ternyata hobi mengonsumsi jus buah hingga sayuran meskipun sedang beraktivitas hingga saat berada di perjalanan jauh lho!

Hal itu terlihat dalam sebuah unggahan reels di akun Instagramnya baru-baru ini. Dalam unggahan tersebut, Dewi Hughes menyempatkan diri untuk mampir ke salah satu pasar untuk membeli buah dan sayur, meskipun sedang melakukan perjalanan selama 3 jam lamanya.



“Assalamualaikum. Halo saya Dewi Hughes. Oh saya punya cerita temen-temen. Buat temen-temen yang punya banyak aktivitas di luar rumah,” ujar Dewi Hughes, dalam keterangan unggahan di akun Instagramya, @hughes.dewi.



“Kemarin kan saya ke kota? Perjalanan selama 3 jam nih. Ngelewatin gunung, danau dan pasar sayuran. Jadi lebih baik saya beli sayur disini. Karena saya sudah menghipnoterapi diri saya sendiri,” sambungnya.

Dalam unggahan tersebut, Dewi Hughes sengaja berhenti ke sebuah pasar untuk membeli satu buah mangga, dan beberapa lembar daun lettuce. Keduanya lantas ia cuci dengan air mineral lalu dipotong-potong, kemudian ia jus menggunakan blender portable yang kerap Dewi bawa kemanapun ia pergi.

Mangga dan daun lettuce sendiri terkenal memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh. Mulai dari menangkal radikal bebas, menjaga imunitas tubuh, melancarkan pencernaan, hingga menurunkan berat badan.

Dewi Hughes menyebut, bahwa hal yang dilakukannya itu merupakan bagian dari pola hidup sehat yang kerap ia lakukan dan telah menjadi kebiasaannya selama ini.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More