7 Air Rebusan Penurun Kolesterol, Terbukti Manjur

Minggu, 09 Juli 2023 - 16:30 WIB
Daun sirsak memiliki kandungan flavonoid yang mampu menghambat pertumbuhan HMG CoA reduktase. Cara kerja itu serupa dengan mekanisme simvastatin dalam menurunkan kolesterol.

3. Air Rebusan Daun Kelor

Dilansir dari Dinkes Kabupaten Bandung, daun kelor bagus untuk kesehatan, terutama untuk jantung dengan mengontrol lipid darah, pencegahan pembentukan plak di arteri, serta penurunan kadar kolesterol.

Daun kelor diketahui memiliki banyak kandungan yang bermanfaat bagi tubuh seperti vitamin C, beta karoten, quercetin, chlorogenic acid, antioksidan, dan masih banyak lagi.

4. Air Rebusan Daun Sirih

Air rebusan daun sirih juga memiliki manfaat dalam menurunkan kolesterol dalam sejumlah penelitian yang telah dilakukan. Selain membantu menurunkan kadar kolesterol jahat, daun ini juga mampu menumbuhkan kadar kolesterol baik.



5. Air Rebusan Jahe Merah

Dalam sebuah penelitian membuktikan bahwa pemberian air rebusan jahe merah dapat menurunkan kadar kolesterol yang dipengaruhi oleh kandungan dalam jahe yaitu senyawa flavonoid dan polifenol yang dapat mencegah adanya radikal bebas dalam tubuh, memiliki efek hipokolesterol.

6. Air Rebusan Sereh

Jurnal Scientific Basis for the Therapeutic Use of Cymbopogon Citratus, Stapf (Lemon Grass) menyebutkan bahwa mengonsumsi air rebusan serai dapat menurunkan kolesterol jahat dalam darah.

Selain dapat menurunkan kadar kolesterol jahat, daun sereh juga mampu menurunkan kadar glukosa darah.

7. Air Rebusan Daun Alpukat

Terdapat sebuah studi yang menganalisis pengaruh pemberian ekstrak daun alpukat dan biji alpukat dalam bentuk kombinasi terhadap kolesterol total, LDL, dan HDL pada tikus hiperkolesterolemia.

Hasilnya kombinasi air rebusan daun dan biji alpukat ini ternyata mampu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More