Rionaldo Stockhorst Bintangi Ikatan Cinta, Produser Jamin Cerita Makin Segar
Selasa, 11 Juli 2023 - 21:04 WIB
BOGOR - Rionaldo Stockhorst didapuk membintangi sinetron Ikatan Cinta . Keterlibatan artis 41 tahun ini dalam sinetron garapan MNC Pictures itu pun dipastikan akan menambah kesegaran cerita.
Executive Produser MNC Pictures Muhammad Abul Laits mengatakan keterlibatan Rionaldo Stockhorst dalam Ikatan Cinta menjadi gebrakan baru. Terlebih, sinetron yang tayang di RCTI itu sudah lebih dari 1.200 episode.
"Kalau ditanya ya pasti ada gebrakan baru, karena memasukan dan menghentikan karakter di sebuah sinetron itu udah biasa ya," kata Abul di Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/7/2023).
"Itu tuh biasanya memasukan atau menghentikan suatu karakter di sinetron itu tujuannya untuk menggerakan cerita. Agar cerita itu bisa bergerak lebih maju apalagi di sinetron Ikatan Cinta ini sudah 1.200 episode lebih," sambungnya.
Dengan banyaknya episode tersebut, dijelaskan Abul diperlukan adanya penyegaran. Sehingga, para penonton tidak bosan dengan konflik-konflik yang disajikan.
"Jadi memasukan karakter baru itu sebuah keharusan agar penonton nggak bosen dengan konflik yang udah itu-itu aja," jelas Abul.
"Jadi kita harus menyajikan konflik baru lagi. Nah salah satunya dengan memasukan karakter baru atau menghentikan karakter di produksi itu," lanjutnya.
Masuknya Rionaldo pun dipilih untuk menambah karakter dalam sinetron Ikatan Cinta. Ini karena sosok Rionaldo yang sudah dikenal banyak orang dinilai mampu menarik perhatian penonton.
Executive Produser MNC Pictures Muhammad Abul Laits mengatakan keterlibatan Rionaldo Stockhorst dalam Ikatan Cinta menjadi gebrakan baru. Terlebih, sinetron yang tayang di RCTI itu sudah lebih dari 1.200 episode.
"Kalau ditanya ya pasti ada gebrakan baru, karena memasukan dan menghentikan karakter di sebuah sinetron itu udah biasa ya," kata Abul di Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/7/2023).
"Itu tuh biasanya memasukan atau menghentikan suatu karakter di sinetron itu tujuannya untuk menggerakan cerita. Agar cerita itu bisa bergerak lebih maju apalagi di sinetron Ikatan Cinta ini sudah 1.200 episode lebih," sambungnya.
Baca Juga
Dengan banyaknya episode tersebut, dijelaskan Abul diperlukan adanya penyegaran. Sehingga, para penonton tidak bosan dengan konflik-konflik yang disajikan.
"Jadi memasukan karakter baru itu sebuah keharusan agar penonton nggak bosen dengan konflik yang udah itu-itu aja," jelas Abul.
"Jadi kita harus menyajikan konflik baru lagi. Nah salah satunya dengan memasukan karakter baru atau menghentikan karakter di produksi itu," lanjutnya.
Masuknya Rionaldo pun dipilih untuk menambah karakter dalam sinetron Ikatan Cinta. Ini karena sosok Rionaldo yang sudah dikenal banyak orang dinilai mampu menarik perhatian penonton.
Lihat Juga :
tulis komentar anda