Begini Cara Mengganti Popok Bayi yang Benar
Rabu, 27 September 2023 - 19:46 WIB
JAKARTA - Jangan anggap sepele aktivitas mengganti popok bayi. Ada serangkaian cara mengganti popok bayi yang benar dan sesuai anjuran medis.
Orang tua harus memiliki kemampuan mengganti popok bayi, terutama bagi yang baru pertama kali punya anak. Di empat bulan pertama kelahiran, bayi bisa buang air besar empat hingga delapan kali sehari. Sementara, buang air kecil bisa mencapai 20 kali dalam sehari.
Itulah sebabnya mengapa orang tua harus mengecek popok bayi secara berkala dan menggantinya dengan popok bersih sesering mungkin. Pastikan kulit bayi tidak mengalami iritasi akibat memakai popok yang tidak proper.
Jika si kecil berjenis kelamin laki-laki, tutup area kemaluannya dengan kain bersih agar saat dia pipis, urinenya tidak mengenai bunda atau ayah dan dirinya sendiri. Angkat bokong bayi dengan memegang kedua pergelangan kakinya ke atas secara perlahan.
Segera ambil bagian depan popok. Lipat hingga menutupi bagian yang kotor dan letakkan ke dalam kantong plastik yang telah disediakan, lalu buang ke dalam tempat sampah.
Orang tua harus memiliki kemampuan mengganti popok bayi, terutama bagi yang baru pertama kali punya anak. Di empat bulan pertama kelahiran, bayi bisa buang air besar empat hingga delapan kali sehari. Sementara, buang air kecil bisa mencapai 20 kali dalam sehari.
Itulah sebabnya mengapa orang tua harus mengecek popok bayi secara berkala dan menggantinya dengan popok bersih sesering mungkin. Pastikan kulit bayi tidak mengalami iritasi akibat memakai popok yang tidak proper.
Cara Mengganti Popok Bayi
1. Siapkan Peralatan yang Diperlukan
Yang pertama harus disiapkan peralatan mengganti popok yang akan digunakan. Hangatkan air dan gunakan sabun atau sampo yang tidak berbusa.2. Cuci Tangan hingga Bersih
Pastikan Anda mencuci tangan hingga bersih. Gunakan sabun dan air mengalir. Jika tidak tersedia air atau sabun, Anda bisa membersihkan tangan dengan hand sanitizer atau tisu basah.3. Lepas Popok yang Kotor
Tidurkan bayi di atas permukaan yang sudah dilapisi alas bersih, lalu buka perekat popok yang kotor secara perlahan. Jangan sampai perekatnya rusak. Setelah itu, tarik bagian depan popok yang kotor dan turunkan ke bawah.Jika si kecil berjenis kelamin laki-laki, tutup area kemaluannya dengan kain bersih agar saat dia pipis, urinenya tidak mengenai bunda atau ayah dan dirinya sendiri. Angkat bokong bayi dengan memegang kedua pergelangan kakinya ke atas secara perlahan.
Segera ambil bagian depan popok. Lipat hingga menutupi bagian yang kotor dan letakkan ke dalam kantong plastik yang telah disediakan, lalu buang ke dalam tempat sampah.
tulis komentar anda